Sambut Bulan Suci Ramadhan, Pemkab Bengkalis Gelar Doa Selamat dan Syukuran

icon   Pada 12 April 2021 Bagikan ke :

BENGKALIS - Dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadhan 1442 Hijriyah serta bertepatan tahun 2021 Masehi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis menggelar doa selamat dan syukuran, Ahad 11 April 2021, bertempat di Balai Kerapatan Wisma Daerah Bengkalis.

Kegiatan itu di mulai pukul 13. 45 WIB yang diawali dengan sambutan Bupati Bengkalis Kasmarni didampingi Wakil Bupati Bengkalis H.  Bagus Santoso, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an M. Farhan, kemudian dilanjut bersholawat, tahlil dan doa yang dipimpin Tuan Guru ayah Fadhli Inayyatulah bersama Amrizal.

Dalam sambutan Bupati Bengkalis Kasmarni, mengucapkan terima kasih kepada semua para tamu undangan yang sudah berkesempatan hadir pada acara tersebut. Semoga dengan melalui kegiatan ini, selain memperheratkan tali silaturahim juga sebagai ajang untuk permintaan maaf antara sesama.

"Kami yakin saling memaafkan adalah pintu keberkahan menuju taqwa, sehingga ianya terintegrasi dengan seluruh amaliyah ramadhan untuk mewujudkan kita menjadi mukmin yang bertaqwa," pungkasnya.

Mengingat setiap manusia tentu tidak luput dari khilaf dan salah, untuk itu atas nama keluarga dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis mohon dibuka pintu maafnya.

"Karena sebentar lagi kita akan menyambut kedatangan tamu agung yaitu bulan Suci Ramadhan, kita wajib  menyambutnya dengan hati yang bersih dan ikhlas," tuturnya.

Lebih lanjut orang nomor satu Bengkalis mengatakan, bagi umat muslim di Kabupaten Bengkalis yang menjalankan kegiatan ibadah selama bulan suci ramadhan seperti sholat tarawih diminta untuk tetap memperhati protokol kesehatan.

"Kami juga mengajak kepada kita semua, untuk bersama-sama mendoakan, Kabupaten Bengkalis ini, terus maju dari berbagai bidang, mari sama-sama kita bagun daerah kita," imbuhnya.

Selain Bupati Bengkalis dan Wakil Bupati Bengkalis  turut hadir juga pada acara syukuran itu, Sekretaris Daerah H. Bustami HY dan istri, asisten I dan II Setda Bengkalis, Forkopimda, Ketua LAM R Bengkalis, Ketua Tim Pengerak PPK Bengkalis, anggota DPRD Bengkalis dan Provinsi serta  para Penjabat Pimpinan Tinggi Pratama, Penjabat Administrator dan Pengawas dilingkup Pemerintahan Kabupaten Bengkalis dan para tamu undangan lainya. #DISKOMINFOTIK