BENGKALIS - Bupati Bengkalis Herliyan Saleh menyerahkan 38 Rumah Layak Huni (RLH) kepada 38 kepala keluarga (KK) miskin yang berdomisili di 8 desa Kecamatan Pinggir, Rabu (5/3/15) kemarin.
Dikutip dari release Humas Setda Bengkalis, selain menyerahkan puluhan unit RLH, kesempatan itu Herliyan Saleh juga menyerahkan Kartu Jaminan Kesehatan Masyarakat Daerah (Jamkesmasda) kepada penduduk dan melantik 41 petugas Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di 5 desa.
38 KK miskin tersebut, berasal dari Desa Melibur 5 penerima, Tasik Serai 6 penerima, Tasik Serai Barat 3 penerima, Beringin 3 penerima, Koto Pait 3 penerima, Tasik Tebing Serai 3 penerima, Tasik Serai Timur 6 penerima dan Desa Serai Wangi 6 penerima.
Terkait pengukuhan terhadap puluhan anggota BPD, Herliyan Saleh mengatakan, BPD merupakan unsur penyelenggara pemerintahan desa, maka saat ini berubah menjadi lembaga desa. Perubahan ini tentu diharapkan dapat memberikan dinamika dan suasana politik yang lebih demokratis, otonom, independen, dan sekaligus prospektif dalam mempercepat keberhasilan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa.
Selain itu, BPD juga diharapkan dapat menjadi wadah dalam pembuatan kebijakan publik, serta alat kontrol bagi proses penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di tingkat desa.
“Apabila BPD sebagai mitra strategis kepala desa, bersama kepala desa dan masyarakat, dapat berperan aktif dalam membangun desa, tugas-tugas itu dapat direalisasikan,” ungkapnya.
41 orang Anggota BPD yang dilantik tersebut antara lain, Desa Serai Wangi, Beringin, Kuala Penaso, Tasik Serai, dan Melibur. Dipusatkan di Lapangan Sepakbola Desa Beringin, Anggota BPD Serai Wangi 9 orang, Beringin 9 orang, Kuala Penaso 7, Tasik Serai 9 dan Desa Melibur 7 orang.
Tampak hadir, sejumlah pejabat teras di lingkungan Pemkab Bengkalis, diantaranya Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (BPMPD) Ismail, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Heri Indra Putra, Staf Ahli Bupadi Bidang Hukum dan Politik Umi Kalsum, Kadis Kesehatan Moh. Sukri, Kadis Tata Kota, Tata Ruang dan Pemukimanya Emri Juli Harnis, Camat Pinggir Nazli, Anggota DPRD Bengkalis Adihan, Susianto SR, Pipit Lestary dan Daud Gultom.***(dik)/RiauTerkini
Teks Foto : Bupati Herliyan Saleh menyerahkan kunci RLH kepada KK miskin di Kecamatan Pinggir, Rabu (4/3/15) kemarin.
Dikutip dari release Humas Setda Bengkalis, selain menyerahkan puluhan unit RLH, kesempatan itu Herliyan Saleh juga menyerahkan Kartu Jaminan Kesehatan Masyarakat Daerah (Jamkesmasda) kepada penduduk dan melantik 41 petugas Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di 5 desa.
38 KK miskin tersebut, berasal dari Desa Melibur 5 penerima, Tasik Serai 6 penerima, Tasik Serai Barat 3 penerima, Beringin 3 penerima, Koto Pait 3 penerima, Tasik Tebing Serai 3 penerima, Tasik Serai Timur 6 penerima dan Desa Serai Wangi 6 penerima.
Terkait pengukuhan terhadap puluhan anggota BPD, Herliyan Saleh mengatakan, BPD merupakan unsur penyelenggara pemerintahan desa, maka saat ini berubah menjadi lembaga desa. Perubahan ini tentu diharapkan dapat memberikan dinamika dan suasana politik yang lebih demokratis, otonom, independen, dan sekaligus prospektif dalam mempercepat keberhasilan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa.
Selain itu, BPD juga diharapkan dapat menjadi wadah dalam pembuatan kebijakan publik, serta alat kontrol bagi proses penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di tingkat desa.
“Apabila BPD sebagai mitra strategis kepala desa, bersama kepala desa dan masyarakat, dapat berperan aktif dalam membangun desa, tugas-tugas itu dapat direalisasikan,” ungkapnya.
41 orang Anggota BPD yang dilantik tersebut antara lain, Desa Serai Wangi, Beringin, Kuala Penaso, Tasik Serai, dan Melibur. Dipusatkan di Lapangan Sepakbola Desa Beringin, Anggota BPD Serai Wangi 9 orang, Beringin 9 orang, Kuala Penaso 7, Tasik Serai 9 dan Desa Melibur 7 orang.
Tampak hadir, sejumlah pejabat teras di lingkungan Pemkab Bengkalis, diantaranya Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (BPMPD) Ismail, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Heri Indra Putra, Staf Ahli Bupadi Bidang Hukum dan Politik Umi Kalsum, Kadis Kesehatan Moh. Sukri, Kadis Tata Kota, Tata Ruang dan Pemukimanya Emri Juli Harnis, Camat Pinggir Nazli, Anggota DPRD Bengkalis Adihan, Susianto SR, Pipit Lestary dan Daud Gultom.***(dik)/RiauTerkini
Teks Foto : Bupati Herliyan Saleh menyerahkan kunci RLH kepada KK miskin di Kecamatan Pinggir, Rabu (4/3/15) kemarin.