5 Atlet Bengkalis Ikuti Seleknas Panjat Tebing

icon   Pada 27 September 2011 Bagikan ke :

12-May-2011

Saat ini tengah digelar seleksi nasional (Seleknas) atlet panjang tebing. Ada 5 atlet asal Bengkalis yang berjuang terpilih sebagai duta bangsa.

BENGKALIS - Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Riau mengirimkan 12 atlet untuk mengikuti Seleksi Nasional (Seleknas) SEA Games 2011 di Surabaya, 9-13 Mei 2011. Dari jumlah tersebut, 5 atlet berasal dari Pengcab FPTI Bengkalis. Adapun ke-12 atlet yang dikirim untuk mengikuti seleksi, yakni Maryusuf, Fahela Payuguh, Dani Saputra, Faisal Perwira dan M Syahrurozi (Bengkalis), Nita Sprida, Rubiana dan Herdandi (Pekanbaru), Ade Andriani (Dumai), Rio (Rohul), Gilang Wahyu Perdana (Kampar) dan Siti (Pelalawan).

“Kita tetap prioritaskan prestasi atlet Riau menuju persiapan PON XVIII di Riau mendatang di samping berharap sebanyak mungkin atlet Riau yang masuk Pelatnas SEA Games 2011,” ujar ketua tim kontingen Riau yang juga caretaker Pengda FPTI Riau Kurni Bhakti, ketika dihubungi melalui telepon, Selasa (10/5/11) kemarin.

Ditambahkan pria yang akrab dipanggil Kukui ini, ia sangat yakin kemampuan atlet Riau bersaing dalam ajang Seleknas SEA Games mengacu pada Pelatda yang telah dilaksanakan KONI Riau hampir 8 bulan.

Ditambahkan Kukui, pihaknya selalu mengajak semua atlet Riau dan semua pengurus Pengcab FPTI se-Riau untuk tetap semangat dan terus latihan walaupun Pengda FPTI Riau masih dipegang ketua caretaker.

“Menjelang terbentuknya Pengda FPTI yang sah, kita akan terus evaluasi dalam upaya mempersiapkan atlet untuk PON di Riau tahun 2012,” katanya lagi.

Ketua Umum Pengcab FPTI Kabupaten Bengkalis hasil muscab, Fivetrio Sulistino yang ikut mendampingi atlet Bengkalis bersama Ketua Harian Henry Eduardy mengatakan Pengcab FPTI Bengkalis turut mendukung memacu semangat atlet Riau untuk terus berprestasi.

Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada KONI Riau, KONI Bengkalis dan KONI kabupaten/kota se-Riau atas bantuan dan kerja sama dalam pembinaan panjat tebing Provinsi Riau.

“Semoga panjat tebing bisa mepersembahkan medali emas untuk Riau pada PON tahun 2012 nanti. Ada tiga atlet dari Riau yang mengikuti Pelatnas SEA Games di Surabaya. Dani Saputra, Faisal Perwira dari Bengkalis dan Nita Septida dari Pekanbaru,” pintanya.***(dik_RT.C)