BENGKALIS - Setelah melepas peserta KKN Serumpun tahun 2022 di Propinsi Aceh beberapa waktu lalu, Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Bengkalis, Prof. DR. H. Samsul Nizar, M.Ag resmi melepas pelaksanaan KKN Regional Angkatan VIII STAIN Bengkalis Tahun 2022, Sabtu, 16 Juli 2022.
Sebelum dilepas menuju lokasi pengabdian masing-masing, peserta mendapatkan materi pembekalan oleh 4 narasumber yakni Ketua STAIN Bengkalis, Ketua P3M STAIN Bengkalis, Dr. Imam Ghozali, M.Pd, Kepala Bidang Pemerintah Desa - DPMB Kab. Bengkalis, Rinaldi Eka Wahyu, SE, MM, dan dosen STAIN Bengkalis, Zulfikar., SE. Sy., M.Sh., IsEc.
Adapun tema KKN tahun ini yakni "Pengembangan Potensi Masyarakat Berbasis Kearifan Lokal". pelaksanaan pembekalan dan pelepasan berlangsung di Aula Lantai III dan dihadiri oleh segenap unsur pimpinan, para dosen pembimbing lapangan, serta perwakilan peserta KKN dari setiap posko.
Adapun jumlah keseluruhan mahasiswa KKN Regional Angkatan VIII Tahun 2022 sebanyak 676 yang siap mengabdi di 5 kecamatan, yakni Kecamatan Bengkalis, Bantan, Siak Kecil, Bukit Batu, dan Tasik Putri Puyu di Kabupaten Kepulauan Meranti dengan jumlah posko 60 posko/desa.
Ketua STAIN Bengkalis, Prof. DR. H. Samsul Nizar, M.Ag dalam arahannya menitip pesan kepada seluruh mahasiswa peserta KKN agar senantiasa menjaga marwah diri, keluarga, serta lembaga. Memahami budaya serta adat istiadat setempat, serta melakukan pengembangan potensi kearifan lokal masyarakat.
"Semoga pelaksanaan KKN kali ini bisa memberikan ilmu pengetahuan baru kepada setiap mahasiswa. Senantiasa jaga sikap serta nama baik almamater, dan lakukan pengabdian terbaik kepada masyarakat". Ungkap prof samsul.
Adapun penempatan untuk tahun 2022 yakni.
Kecamatan Bengkalis 11 posko/desa dengan jumlah mahasiswa sebanyak 126 orang.
Kecamatan Bantan 16 posko/desa dengan jumlah mahasiswa sebanyak 192 orang.
Kecamatan Siak Kecil 14 posko/desa dengan jumlah mahasiswa sebanyak 155 orang.
Kecamatan Bukit Batu 9 posko/desa. dengan jumlah mahasiswa sebanyak 99 orang. dan,
Kecamatan Tasik Putri Puyu Kabupaten Kepulauan Meranti 10 posko/desa dengan jumlah mahasiswa sebanyak 104 orang. ##DISKOMINFOTIK.