BENGKALIS - Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Bengkalis bersama Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis menggelar kejuaraan catur. diikuti sebanyak 115 peserta.
Kejuaraan Catur Percasi CUP ini digelar di SDN 45 Bengkalis, untuk tingkat SD, SMP, SMA sederajat dan Kelompok guru Kecamatan Bengkalis dan Bantan. Kegiatan ini dibuka Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Johansyah Syafri, Senin, 11 September 2023.
Menurut Bupati Bengkalis, kejuaraan catur ini adalah langkah nyata untuk lebih memicu majunya olahraga catur di Kabupaten Bengkalis.
"Kejuaraan seperti ini menjadi sarana konsolidasi, adu bakat dan prestasi, ini upaya kita untuk memajukan olahraga catur serta pencarian bibit-bibit atlet catur potensial," ungkap Bupati dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Johansyah.
Menurutnya, olahraga catur merupakan olahraga yang berbeda dengan olahraga pada umumnya.
“Olahraga catur tidak melibatkan fisik, tetapi harus mengandalkan otak dalam pola penyerangan ataupun bertahan. Kepada peserta kami pesan, memanfaatkan kejuaraan itu untuk mengasah kemampuan, serta menunjukkan permainan terbaik,"tambahnya.#DISKOMINFOTIK