Bupati Bengkalis Minta RT dan RW Bantu Cegah Karhutla

icon   Pada 19 Maret 2014 Bagikan ke :
BENGKALIS - Bupati Bengkalis Herliyan menggelar pertemuan dengan Ketua RT/RW se-Kecamatan Bantan, Selasa (18/3/14). Dalam pertemuan tersebut dibahas tiga persoalan penting, diantaranya menyangkut kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Pulau Bengkalis, pesta demokrasi pemilu legislatif dan program-program pemerintah terutama yang menyangkut pemberdayaan masyarakat desa.

Kesempatan ini Herliyan Saleh mengingatkan, agar warga untuk menjaga lingkungan sekitar dan segera mengambil tindakan jika ditemukan titik api kebakaran.

"Saya mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis khususnya masyarakat Kecamatan Bantan untuk selalu menjaga atau mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan dengan cara tidak melakukan pembakaran saat membuka lahan-lahan yang akan di manfaatkan bagi kehidupan masyarakat itu sendiri. Dan mari kita jaga lingkungan hidup yang sehat serta bermanfaat," pesan Herliyan.

Kemudian dalam pertemuan ini, juga menyosialisasikan pentingnya masyarakat berperan aktif menyukseskan pesta demokrasi Pemilu April 2014 mendatang.

"Diharapkan Pemilu nanti dapat berlangsung jujur, adil, aman dan lancar serta sukses dalam pelaksanaan lebih baik dari Pemilu sebelumnya, serta mampu mewujudkan kemajuan dalam demokrasi dan merupakan tanggungjawab bersama. Partisipasi masyarakat untuk memilih juga tinggi di daerah ini," pintanya.

Rakor tersebut digelar di Gedung Serbaguna Kantor Camat Bantan. Tampak hadir Asisten I Amir Faisal, serta sejumlah pejabat teras lingkungan Pemkab Bengkalis.***(dik)/RiauTerkini

Teks Foto : Bupati Bengkalis Herliyan Saleh saat memimpin rakor dengan Ketua RT/RW se-Kecamatan Bantan, Selasa (18/3/14).