Bupati Kasmarni Ajak Semua Pihak Sukseskan Pesta Demokrasi

icon   Pada 6 November 2023 Bagikan ke :

BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andris Wasono membuka Talk Show Kirab Pemilu 2024 (Gerakan Cerdas Memilih), yang ditaja Radio Republik Indonesia (RRI) Kabupaten Bengkalis Sabtu, 4 November 2023.

Dikesempatan itu, Bupati Kasmarni mengajak semua pihak untuk mensukseskan pesta demokrasi di Negeri Junjungan. Mengingat tahun 2024 adalah momen politik yang sangat penting, tepatnya Rabu, 14 Februari 2024 mendatang, pesta demokrasi terbesar dan secara serentak dalam tahun yang sama.

Bupati Kasmarni mengungkapkan hal tersebut bukan pekerjaan yang mudah, pekerjaan besar yang sangat menentukan masa depan bangsa, masa depan negara, dengan melibatkan jumlah pemilih yang sangat besar.

"Guna menyukseskan kegiatan pesta demokrasi tersebut, kepada semua pihak baik KPU Panwaslu, Polri, Tni, Partai Politik, Ormas, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, Pers serta seluruh masyarakat perannya sangat diharapkan, agar pesta demokrasi yang akan kita jalani dapat berjalan dengan kondusif, aman, guyub, dan lancar," ucap Andris membacakan sambutan Bupati Kasmarni.

Lanjut Bupati Kasmarni, momentum waktu yang masih tersisa harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kapasitas teknis persiapan Pemilu, memperbaiki kekurangan yang ada, memperbaiki masalah-masalah yang harus diselesaikan, mengatasi kendala-kendala yang ada, mengatasi kelemahan-kelemahan yang masih ada dan harus segera diselesaikan bersama.

"Kemudian juga membangun inovasi agar pemilu semakin berkualitas, agar proses dan hasilnya mendapat dukungan yang luas dari masyarakat,"

Kepala LPP RRI Pekanbaru Ida Ayu Evi Handayani menyebutkan Rangkaian kegiatan Gerakan Cerdas Memilih (GCM)  yang dilaksanakan hari ini, merupakan salah satu program RRI mengedukasi masyarakat khususnya  pemuda dan pemilih pemula pada pemilu 2024 mendatang, dengan harapan ikut memilih dan tidak golput. 

Berdasarkan data KPU pemilu serentak 2024, jumlah pemilih diprediksi menempati porsi mencapai 55 hingga 60 persen dari total pemilih, sehingga potensi harus dimaksimalkan guna menciptakan pemilu yang berkualitas.

"RRI sebagai lembaga penyiaran publik, juga berkomitmen mensukseskan pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan ini, melalui program cerdas memilih yang disiarkan melalui Pro 1 RRI serta multiflatform media sosial," ucap Ida Ayu.

Program gerakan cerdas memilih ke- 4, ini menyasar para pelajar dan mahasiswa yang merupakan pemilih pemula.

Dalam kegiatan itu diisi dengan senam bersama, talk show 3 narasumber yakni KPU, Kesbangpol dan Polres serta sesi tanya jawab.
Lalu CFD yang diisi dengan dagangan produk UMKM, pertunjukan Andam Dewi Marching Band, Kompang, Barongsai dan live music.

Turut hadir Ketua KPU Kabupaten Bengkalis Elmiawati Safarina, Ketua Pengadilan Agama Bengkalis Rahmatullah Ramadan, Pasi Pers Kodim 0303 Bengkalis Kapten Arm Yogi, Kabag logistik Polres Bengkalis AKP Andri Saputra, Ketua Kemenag Bengkalis diwakili Nasuha, Ketua DPH LAMR Bengkalis Sofyan Said, Ketua MUI Bengkalis Amrizal, Ketua Baszas Bengkalis Ismail dan Ketua PSTI Kabupaten Bengkalis Bobbi Kurniawan. #DISKOMINFOTIK