Bupati Kunjungi Siswa PAUD Desa Kelemantan

icon   Pada 12 Januari 2012 Bagikan ke :
BENGKALIS - Bupati Bengkalis H Herliyan Saleh menyempatkan diri bercengkerama dengan siswa PAUD saat berkunjung ke desa Kelemantan Kecamatan Bengkalis, Kamis (12/1/12). Kunjungan Bupati tersebut dalam rangkaian menghadiri acara penyerahan bantuan PAUD dan juga bantuan sembako kepada 50 warga tidak mampu.

Didampingi Ketua Forum PAUD Kabupaten Bengkalis Hj Romaini dan sejumlah pengurus lainnya, kedatangan Bupati dan rombongan disambut dengan lambaian bendera merah putih yang dipegang tangan-tangan mungil siswa PAUD. Dengan penuh keakraban dan senyum mengembang, Herliyan menyalami satu persatu siswa PAUD yang rata-rata berusia masih di bawah 5 tahun tersebut. Ekspresi siswa pun bermacam-macam, ada yang malu mengulurkan tangan, ada yang biasa-biasa saja, tapi ada pula yang menyalami Bupati sambil mencium tangan.

'Kalau saja ada 200 guru PAUD yang kita sekolahkan, maka nantinya akan ada 200 guru PAUD yang benar-benar memiliki ilmu dan wawasan yang memadai dalam mendidik anak-anak,' ungkap Herliyan seraya menambahkan mendidik anak-anak di bawah umur tidak sama dengan anak-anak yang sudah dewasa, sehingga dibutuhkan keahlian khusus.(Zul_HR.C)