Ketua DPH LAMR Bengkalis: Datuk Seri H Sofyan Said, “Segera Laporkan Bila Tahu Ada Warga dengan Gejala Covid-19”

icon   Pada 2 April 2020 Bagikan ke :

BENGKALIS – Ketua Dewan Pimpinan Harian Lembaga Adat Melaru Riau (DPH LAMR) Kabupaten Bengkalis Datuk Seri Sofyan Said mengajak masyarakat di daerah ini untuk melaporkan bila mengetahui informasi ada warga yang memiliki gejala Covid-19.

“Apabila tahu ada masyarakat di sekeliling kita memiliki gejala Covid-19, segera laporkan ke Puskesmas setempat atau tenaga kesehatan terdekat,” harapnya, Rabu, 1 April 2020, di Bengkalis.

H Sofyan Said juga mengimbau masyarakat daerah ini untuk tetap waspada. Tidak panik dengan musibah Covid-19.

Kemudian, ajaknya lagi, seluruh lapisan masyarakat juga harus mendukung setiap upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis khususnya, dalam menangangi dan mempercepat putusnya mata rantai penyebaran Covid-19 di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini.

“Pemkab Bengkalis sudah berupaya maksimal, sudah bekerja keras, sudah membentuk gugus tugas, mari kita dukung bersama, karena tanggung jawab untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di daerah ini juga ada pada kita,” ajaknya lagi.

Lalu, imbau H Sofyan Said, jangan mudah percaya dengan informasi yang berkembang. Pastikan informasi itu betul-betul benar ada. Apalagi jika akan dibagikan dengan orang lain.

“Dan yang juga tak kalah penting, jangan menyebarluaskan informasi yang dapat menimbulkan suasana yang tidak aman di negeri ini,” harapnya.

Selain mengajak seluruh masyarakat di 11 kecamatan di Kabupaten Bengkalis untuk taat pada arahan pemerintah, dia juga mengimbau untuk memperbanyak doa kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa agar musibah Covid-19 ini segera berakhir.

“Perbanyak doa kepada Allah, agar musibah ini segera berakhir. Ikuti arahan pemerintah sebagai rujukan kita untuk terhindar dari musibah ini. Insyaallah,” ujarnya.

Kepada seluruh pengurus LAMR di masing-masing kecamatan, desa dan kelurahan, H Sofyan Said meminta agar dapat mengedukasi dan mensosialisasikan imbauan pemerintah agar masyarakat mematuhinya. Sadar akan manfaat ajakan tersebut. #DISKOMINFOTIK