24-April-2011
BENGKALIS- Guna memiliki motivasi dan punya masa depan yang cerah terhadap anak-anak ‘nakal’ di Bengkalis, melalui Dinas Sosial setempat memberikan pelatihan sedikitnya 25 orang anak-anak yang dinilai bermasalah dengan bekal ilmu berwirausaha selama sepekan. Sebagai penunjang usaha, kepada anak-anak tersebut juga diberikan peralatan sesuai bidang keterampilan masing-masing.
Kegiatan berlangsung di Wisma Saudaro Kito ini, Sabtu (23/4/11) kemarin pelatihan yang diikuti oleh puluhan orang anak ‘nakal’ tersebut ditutup secara resmi oleh Kadis Kesos Kabupaten Bengkalis H Abdul Hamid, diwakili Kabid Rehabilitasi Sosial Zahraini. Setelah mendapatkan pelatihan itu, puluhan anak praktek langsung di berbagai tempat usaha seperti bengkel dan service elektronik.
“Sebelumnya anak-anak ini telah dikirim di Balai Pelayanan Marsudi Putra Tengkuyuk Pekanbaru untuk mendapat pembinaan selama enam bulan. Untuk kemudian dilatih lagi selama seminggu di Bengkalis. Anak-anak bermasalah ini rata-rata punya potensi untuk mengembangkan diri. Kasihan kalau kita membiarkan mereka tanpa masa depan. Dan untuk kemampuan ekonomi yang baik di masa depan,” ujar Zahraini usai penutupan kegiatan pelatihan tersebut.
Dijelaskan Zahraini, pembinaan yang diberikan oleh Dinas Sosial terhadap anak bermasalah ini dalam bentuk usaha produktif, seperti usaha bengkel maupun service elektronik yang dikemas dalam bentuk kelompok usaha bersama (Kube). Mereka tak sekadar diberi pelatihan dan keterampilan, namun juga dibekali dengan bantuan peralatan sekaligus tempat usaha.
Pelatihan keterampilan yang dilakukan tersebut adalah untuk usaha bengkel honda sebanyak 4 Kube dan bidang elektronik 1 Kube. Masing-masing Kube beranggotakan 5 orang. Mereka berasal dari Kecamatan Bukit Batu sebanyak 5 orang, Bantan 10 orang, Rupat 5 orang dan Kecamatan Bengkalis sebanyak 5 orang.
“Dengan adanya kegiatan ini, kita berharap mereka dapat membuka usaha dan mengembangkan diri untuk selanjutnya bisa pula membuka lapangan kerja bagi yang lainnya,” tutupnya.***(dik)