Disdik Bengkalis Kerjasama Dengan Puspendik

icon   Pada 26 September 2011 Bagikan ke :
07-October-2010

BENGKALIS - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bengkalis menilai kerja sama dengan Pusat Penelitian Pendidikan (Puspendik) sangat diperlukan dalam upaya meningkatkan ranking kelulusan siswa yang mengikuti ujian nasional (UN). Hal itu sudah terbukti pada tahun 2009 lalu, dimana hasil UN untuk tingkat SMA/MA di kabupaten Bengkalis, se-Propinsi mengalami kenaikan dari rangking 8 menjadi rangking 5.

'Dengan pertimbangan itu, kita sangat berharap pada tahun 2010 ini kerja sama dengan Puspendik bisa kembali direalisasikan,' ujar Kadis Pendidikan melalui Kabid Pendidikan Menengah, Sofyan Adnan, Kamis (7/10).

Dikatakan, sebenarnya untuk 2010 ini Disdik sudah melakukan penjajakan ke Puspendik terkait dengan rencana kerjasama tersebut. Alhamdulillah Puspendik Jakarta menyetujuinya, bahkan mereka siap menurunkan tim ahli penilaian dan evaluasi UN dari Jakarta sebanyak 18 orang.

'Makanya kita sangat berharap usulan anggaran yang kita ajukan dalam APBD-P 2010 untuk kerjasama dengan Puspendik bisa terakomodir. Tentunya kalau disetujui bisa kita manfaatkan sebaik-baiknya untuk meningkatkan persaingan siswa menghadapi ujian nasional seperti tahun 2009 lalu,' katanya.

Peran Puspendik sendiri kata Sofyan, adalah membedah, menelaah standar kelulusan yang dikeluarkan oleh Dirjen Diknas atau BSNP (Badan Standar Nasional Pendidikan). Tim Puspendik ini tugasnya membuat semacam indikator-indikator soal yang terkait dengan pengembangan standar kelulusan.

Setelah itu, guru turun ke sekolah masing-masing membahas standar kelulusan yang sudah dipelajari dan didapatkan dari tim Puspendik.'Hasil itu nantinya yang akan diajarkan ke siswa sesuai dengan bidang studi dan pembahasan masing-masing,' ujarnya (Zul)