Guru Berprestasi di Bengkalis Mewakili Riau ke Tingkat Nasional

icon   Pada 27 Juni 2014 Bagikan ke :
BENGKALIS - Prestasi gemilang kembali ditoreh dunia pendidikan kabupaten Bengkalis. Seorang guru di SMA Cendana Duri dan kepala sekolah. SD daerah sulit/terpencil, terpilih untuk mengikuti seleksi guru dan kepala sekolah berprestasi tingkat nasional pada Agustus mendatang.

Terpilihnya guru SMA Cendana Duri yang bernama Riva Elvita sebagai guru berprestasi dan Samadi kepala sekolah berprestasi dari SD daerah terpencil/sulit di SD 27 Tanjung Leban kecamatan Bukit Batu itu, setelah keduanya berhasil menyisihkan guru dan kepala sekolah lainnya se Riau dalam seleksi guru dan kepala sekolah berprestasi tingkat propinsi Riau.

"Alhamdulillah, dari seleksi kepala sekolah dan guru berpestasi tingkat propinsi Riau, seorang guru dan seorang kepala sekolah kabupaten Bengkalis berhasil mewakili propinsi Riau untuk mengikuti ajang yang sama di tingkat nasional, setelah keduanya berhasil menyisihkan guru dan kepala sekolah lainnya se propinsi Riau yang mengikuti seleksi ini,"ungkap kepala Dinas Pendidikan Bengkalis melalui Sekretaris Disdik H Noor Alamsyah Kamis (26/6/2014).

Selain Riva Elvita dan Samadi yang berhasil membawa harum dunia pendidikan Kabupaten Bengkalis, pada seleksi guru dan kepala sekolah berprestasi se propinsi Riau tersebut beberapa guru dan kepala sekolah lainnya juga mengukir prestasi sebagai juara 2 dan juara 3 Seperti halnga Hj Zamzuzana, kepala SMAN 3 Bengkalis inj berhasil menjadi juara 2 kepala sekolah berprestasi tingkat SMA. Kemudian juga ada nama Sawaliyah, guru SD Rupat ini juara 2 untuk guru SD daerah sulit/terpencil. Serta Sutaryono guru SDN 55 Bengkalis ini juara 3 untuk guru berprestasi tingkat SD.

"Untuk juara 1 akan mewakili propinsi Riau ke seleksi guru dan kepala sekolah berprestasi. Mudahn-mudahan di tingkat nasional prestasi tersebut dapat pula diraih. Kita sangat bangga dengan adanya guru dan kepaka sekolah kabupaten Bengkalis ke tingkat nasional. Haralan kita mudah-mudahan mutu pendidikan kabupaten Bengkalis makin meningkat seiring makin banyaknya guru dan kepala sekolah berprestasi di daerah ini,"ujar Alam. (RN)/RiauGreen