Jelang Pergantian Tahun 1441 H, Pemkab Bengkalis Adakan Do’a Bersama

icon   Pada 31 Agustus 2019 Bagikan ke :

BENGKALIS – Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Bagian Kesejahteraan (Kesra) Sekretariat Daerah menggelar do’a bersama menjelang pergantian tahun baru Islam 1441 Hijriyah.

Doa bersama akhir tahun 1440 H dipandu Imam Masjis Agung Istiqomah, Ustadz Juliar, dilakukan usai shalat Ashar Berjamaah, di Masjid Agung Istiqomah Bengkalis, Sabtu, 31 Agustus 2019.

Selain Aparatus Sipil Negara di Lingkup Pemkab Bengkalis, Shalat dan doa bersama ini juga diikuti TNI/Polri serta masyarakat khususnya di Pulau Bengkalis.

Pergantian tahun baru Islam, 1 Muharram 1441 Hijriyah bertepatan pada tanggal 31 Agustus 2019, bersamaan dengan datangnya waktu shalat Magrib.

Ditemui usai memimpin do’a, Ustadz Juliar mengungkapkan Istiqosah dan do’a bersama ditujukan untuk mengintropeksi diri selama setahun belakangan yang namanya manusia tentu melakukan kesalahan baik kepada sang khalik maupun kepada sesama manusia.

“Untuk itu, dalam do’a yang kami panjatkan tadi, kita memohon kepada Allah agar dosa-dasa pada tahun 1440 Hijriyah lalu diampuni. Kita juga memohon agar ibadah selama ini, baik shalat, zakat, puasa maupun sedekah dan ibadah-ibadah lainnya diterima Allah SWT,” ungkapnya.

Untuk pemimpin di Kabupaten Bengkalis, Juliar juga mendo’akan agar diberi kesehatan, kekuatan dan keselamatan sehingga dapat menunaikan amanah dengan baik dan membawa Negeri Junjungan semakin maju dan sejahtera.

Bupati Bengkalis Amril Mukminin melalui Kepala Bagian Kesra H Hambali mengungkapkan sejumlah rangkaian acara pada Pekan Muharram memperingati tahun baru islam 1441 Hijriyah.

“Petang ini kita mengadakan shalat Ashar berjamah dan doa akhir tahun 1440 Hijriyah, sore nanti kita akan Shalat Magrib berjamaah dan do’a awal tahun 1441 Hijriyah sekaligus makan malam bersama, Kami sudah menyiapkan sekitar 1000 makan malam,” ungkap Hambali sembari mengundang masyarakat untuk datang beramai-ramai.

Kemudian, sambungnya, akan dilaksanakan pula Shalat Isya berjamaah dan tausyiah 1 Muharram 144 Hijriyah yang akan disampaikan Ketua MUI Bengkalis Ustadz Amrizal.

Puncaknya pada Senin malam, 2 September 2019, akan diadakan Tabligh Akbar, penceramah Ustadz Zaky Mirza dari Jakarta dan hiburan islami yang menampilkan Syakir Daulay dan kawan-kawan dari Jakarta, di Lapangan Tugu Bengkalis.

“Kami mengundang masyarakat untuk beramai-ramai mengikuti rangkaian acara Pekan Muharram 1441 H yang disuguhkan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, semoga tahun 1441 Hijriyah membawa perubahan kepada kita untuk menjadi insan yang lebih baik,” pungkasnya.#DISKOMINFOTIK