BENGKALIS - Jamaah Haji (JH) asal Kecamatan Bengkalis, Bantan, Siak Kecil Bukit Batu dan Rupat sudah tiba di Masjid Agung Sultan Syarif Hasim Kabupaten Siak Sri Indrapura, pukul 11.15 WIB, Selasa, 27 Agustus 2019.
Bertolak dari Asrama Haji Antara Pekanbaru, sekitar pukul 8.00 WIB, JH asal empat kecamatan ini diarahkan untuk istirahat makan dan melaksanakan sholat zuhur di Masjid Islamic Center Siak, sebelum melanjutkan perjalanan ‘balek’ kampung.
“Alhamdulillah 11 bus mengankut JH Kecamatan Bengkalis, Bantan, Siak Kecil Bukit Batu dan Rupat telah tiba di Masjid Islamic Center Siak untuk beristirahat sejenak untuk makan siang dan lain-lain sebelum melanjutkan perjalanan,” tutur Kabag Kesra H Hambali.
Menurutnya, rombongan akan melanjutkan perjalanan sekitar pukul 11.50 WIB dan diperkirakan tiba di Sungai Pakning pada pukul 14.15 WIB.
“Untuk JH Siak Kecil, Bukit Batu dan Rupat akan turun terlebih dahulu di Masjid Raya Al Amin, Kelurahan Sungai Pakning, Kecamatan Bukit Batu. Sementara JH Kecamatan Bengkalis dan Bantan melanjutkan perjalanan ke pelabuhan Roro Sungai Selari,” ucapnya.
Hambali menyebutkan, untuk JH Bengkalis, diperkirakan akan tiba di Masjid Agung Istiqomah sebagai titik akhir perjalanan rombongan sekitar pukul 15.45 WIB.
“Sementara JH Bantan kita prediksi akan tiba di Masjid Raya Arraudah Selatbaru, sekitar pukul 16.15 WIB. Karena rombongan JH Bantan setelah tiba di pelabuhan roro Air Putih akan melanjutkan perjalanan untuk sampai ke Selatbaru,” tutupnya.#DISKOMINFOTIK