BUKITBATU - Bupati Bengkalis, H Herliyan Saleh mengharapkan
kepada Kepala Desa Tanjung Leban, Kecamatan Bukit Batu yang baru
dilantik untuk bisa merangkul semua kelompok masyarakat, terutama kepada
kandidat yang ikut bertarung pada Pilkades. Langkah ini sangat penting
untuk menyatukan masyarakat yang sebelumnya sempat terkotak-kotak.
Kepada H Atim yang baru dilantik sebagai Kades untuk bisa duduk semeja
dengan sejumlah kandidat yang ikut bertarung pada Pilkades, hilangkan
perbedaan yang sebelumnya sempat terkotak-kotak,ujarnya, Selasa
(22/5).
Selain itu, kata Bupati, kemenangan H Atim merupakan kemenangan masyarakat Desa Tanjung Leban bukan lagi milik sekelompok orang. Untuk itu, kepada Kades terpilih untuk memberikan pelayanan. Jangan pernah membedakan terhadap siapapun tapi berikan pelayanan kepada semua lapisan masyarakat dari segala aspek keperluan.
Kunci keberhasilan dalam membangun desa harus dimulai dengan kebersamaan. Karena maju mundurnya pembangunan desa bukan hanya tanggung jawab kepala desa semata tetapi tanggung jawab seluruh elemen. Saya yakin jika kebersamaan terjalin maka seberat apaun tugas dan program desa aka terasa ringan dijalankan,tegas Herliyan.
Sebagai seorang kepala desa, kata Bupati, harus memahami dan menguasai tugas dan fungsinya. Sehingga dalam menjalankan roda pemerintaan dapat berjalan secara professional terutama dalam upaya meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat.
Dalam meningkatkan pendapatan masyarakat tentunya diikuti dengan peningkatan pemerataan dan pertumbuhan ekonomi demi tercapainya kesejahteraan masyarakat desa. Kades diminta selalu cermat dan teliti dalam mengelola setiap transaksi keuangan desa, sehingga mampu menyuguhkan laporan keuangan yang terinci dan akuntabel,harapnya. Turut hadir sejumlah Kepala SKPD, Camat Bukit Batu, Kades se-Kecamatan Bukit Batu dan ratusan masyarakat Tanjung Leban.(win)