Saat Rapat di Meeting Room Dang Merdu: Kadis PMD Yuhelmi, “42 Calon Bakal Berebut 9 Kursi Kades 2019-2025 di 6 Kecamatan”

icon   Pada 15 Oktober 2019 Bagikan ke :

BENGKALIS – Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Yuhelmi mengatakan, di luar Kesumbo Ampai yang ditunda pelaksanaannya, Pilkades Serentak Gelombang III tahun 2019 di 9 desa dan 6 kecamatan, diikuti 42 calon.

“Yang mendaftar 59 orang. Sedangkan yang lulus kelengkapan, keabsahan dan klarifikasi administrasi 51 orang. Karena satu desa hanya boleh paling banyak 5 orang dan kemudian dilakukan seleksi tambahan, maka yang ditetapkan sebagai calon hanya 42 orang”, jelasnya.

Yuhelmi menyampaikan itu ketika memaparkan secara runut tahapan Pilakdes Serentak Gelombang III tahun 2019 di Kabupaten Bengkalis.

Paparan itu disampaikannya pada rapat di meeting room Dang Merdu lantai IV kantor Bupati Bengkalis, Selasa, 15 Oktober 2019.

Rapat tersebut dipimpin Asisten Pemerintahan Setda Bengkalis Hj Umi Kalsum.

Masih menurut Yuhelmi, ada 4 desa yang awalnya calonnya lebih dari 5 orang. Yakni Wonosari (Kecamatan Bengkalis) sebanyak 6 orang.

Kemudian, Tenggayun (Bandar Laksamana), Teluk Lecah (Rupat) dan Sungai Cingam (Rupat), masing-masing 7 orang.

“Untuk desa-desa yang calonnya lebih dari 5 orang dilakukan seleksi tambahan ujian tertulis”, papar Yuhelmi, seraya mengatakan pemungutan suara Pilkades Serentak Gelombang III ini akan dilaksanakan Rabu, 30 Oktober 2019.

Nama-Nama Calon Kades

Adapun 42 calon yang akan memperebutkan kursi Kades 2019-2025 di 9 desa tersebut dengan total Daftar Pemilih Tetap (DPT) 23.400 dan akan dilaksanakan di 95 TPS.

Adapun 42 calon tersebut adalah Desa Wonosari (Bengkalis) dengan 5 calon. Yakni, (sesuai nomor urut calon) H Delfa Hariyadi, Jumali, Suswanto, Dadang Adrianto (Selamat), dan Syahril.

Kemudian, Bukit Batu (Bukit Batu); Indratno, Mahendra, Sunaryanto, Jaafar, dan Rusli.

Lalu, Pangkalan Jambi (Bukit Batu); Ismail, Novri Jefrika, Herma Afandi, dan Muhammad Karim.

Selanjutnya, Tenggayun (Bandar Laksamana); Maslan, Iwan, Nasrun, Ari Baini, dan M Khairil.

Untuk Bukit Kerikil, 4 calon yang bakal berkompetisi merebut suara warga desa tersebut, yakni, Nurdin (Udin), Sunardi, Yusnawardi, dan Supriadi.

Sedangkan di Teluk Lecah (Rupat) ada 5 calon, yaitu, Azmi, Ali Nasikin, Doli Mardona, Rizwan, dan Khaidir.

Adapun 5 calon di Sungai Cingam, yaitu, Azman, Marhisam, Jamil, Joharman, dan Abdul Gafur.

Di Tasik Serai (Talang Muandau) ada 4 calon, yakni, Hamsuri (Adi), tauhid Awaluddun (Pak Sawal), Sabar Manurung (Pak Sela), dan Edimas (Wak Edi).

Terakhir, Harapan Baru (Mandau). Kelima calon di Harapan Baru ini adalah Supriyanto, Sriyanto, Tarmin, Pangkal Bangun, dan Sukkadi.

“Pada saat pemungutan suara (30 Oktober), panitia kabupaten akan melaksanakan monitoring. Melakukan pemantauan”, jelas Yuhelmi. ##DISKOMINFOTIK