Dua kelompok MPA Bengkalis menggelar gerakan penghijauan di sepanjang Jalan Pakning-Dumai.
BENGKALIS- Dua kelompok Masyarakat Peduli Api (MPA) Desa Sepahat dan Desa Tanjung Leban Kecamatan Bukit Batu bersama Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Bengkalis melakukan gerakan penghijauan di sepanjang jalan Pakning-Dumai, baru-baru ini.
Kegiatan yang diikuti 20 orang anggota MPA dari Desa Sepahat dan Desa Sejangat itu berupa penanaman aneka jenis bibit pohon di sela-sela kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penanggulangan Kebakaran Hutan/Lahan (Karhutla) dan Pengelolaan Sumber Daya Alam MPA di aula Kantor Desa Sepahat.
Penanaman bibit tanaman itu ditanam di sepanjang sekitar 8 kilometer kanan kiri badan jalan. Bibit tanaman tersebut berasal dari bantuan Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Bengkalis sebanyak 500 batang dan dari perusahaan Sinar Mas Group sebanyak 500 batang.
“Penanaman sekitar 1.000-an pohon di sepanjang jalan tersebut, kita lakukan bersamaan dengan kegiatan Bimtek kelompok MPA ini di Sepahat beberapa waktu lalu,” ujar Suswantoro, Ketua Panitia Pelaksana saat berbincang-bincang dengan riauterkini.com di Bengkalis, Jumat (16/12/11) petang.
Ia menambahkan, terkait pelaksanaan Bimtek Penanggulangan Karhutla dan Pengelolaan Sumber Daya MPA BLH Kabupaten Bengkalis itu dimaksudkan agar seluruh anggota MPA meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam melaksanakan pengendalian Karhutla dan pengelolaan lingkungan hidup di wilayahnya masing-masing.
“Diharapkan kinerja MPA dalam menangani Karhutla kedepan terus meningkat. Lebih penting lagi adalah dengan keberadaan MPA ini mengurangi tingkat kebakaran yang terjadi,” harapnya.
Sebagai narasumber dari Balai Pendidikan dan Pelatihan Kehutanan Pekanbaru, materi Bimtek tentang teknik pengendalian Karhutla, pengelolaan budi daya tanaman unggulan dan pengolahan lahan tanpa bakar. ***(dik_RT.C)
BENGKALIS- Dua kelompok Masyarakat Peduli Api (MPA) Desa Sepahat dan Desa Tanjung Leban Kecamatan Bukit Batu bersama Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Bengkalis melakukan gerakan penghijauan di sepanjang jalan Pakning-Dumai, baru-baru ini.
Kegiatan yang diikuti 20 orang anggota MPA dari Desa Sepahat dan Desa Sejangat itu berupa penanaman aneka jenis bibit pohon di sela-sela kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penanggulangan Kebakaran Hutan/Lahan (Karhutla) dan Pengelolaan Sumber Daya Alam MPA di aula Kantor Desa Sepahat.
Penanaman bibit tanaman itu ditanam di sepanjang sekitar 8 kilometer kanan kiri badan jalan. Bibit tanaman tersebut berasal dari bantuan Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Bengkalis sebanyak 500 batang dan dari perusahaan Sinar Mas Group sebanyak 500 batang.
“Penanaman sekitar 1.000-an pohon di sepanjang jalan tersebut, kita lakukan bersamaan dengan kegiatan Bimtek kelompok MPA ini di Sepahat beberapa waktu lalu,” ujar Suswantoro, Ketua Panitia Pelaksana saat berbincang-bincang dengan riauterkini.com di Bengkalis, Jumat (16/12/11) petang.
Ia menambahkan, terkait pelaksanaan Bimtek Penanggulangan Karhutla dan Pengelolaan Sumber Daya MPA BLH Kabupaten Bengkalis itu dimaksudkan agar seluruh anggota MPA meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam melaksanakan pengendalian Karhutla dan pengelolaan lingkungan hidup di wilayahnya masing-masing.
“Diharapkan kinerja MPA dalam menangani Karhutla kedepan terus meningkat. Lebih penting lagi adalah dengan keberadaan MPA ini mengurangi tingkat kebakaran yang terjadi,” harapnya.
Sebagai narasumber dari Balai Pendidikan dan Pelatihan Kehutanan Pekanbaru, materi Bimtek tentang teknik pengendalian Karhutla, pengelolaan budi daya tanaman unggulan dan pengolahan lahan tanpa bakar. ***(dik_RT.C)