Kemenkes RI Bantu Bengkalis Pusling dan Ponet

icon   Pada 5 Juni 2012 Bagikan ke :

BENGKALIS- Direktorat Jenderal Bina Upaya Kesehatan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI memberikan bantuan hibah dua unit fasilitas kesehatan ke Kabupaten Bengkalis. Berupa Puskesmas keliling (Pusling) atau ambulance keliling dan peralatan bantu melahirkan (ponet). Bantuan ini merupakan program Kemenkes RI untuk kawasan perbatasan.

Penerimaan mobil ambulance keliling dan ponet ini diterima langsung Bupati Bengkalis Herliyan Saleh, didampingi Wakil Bupati Bengkalis Suayatno, Kepala Dinas Kesehatan Hermanto, Kepala Bappeda, Jondi Indra Bustian.

Alhamdulillah pada hari ini, kita menerima hibah Puskesmas Keliling (ambulance keliling, red) dan Ponet atau peralatan untuk penanganan ibu melahirkan,ungkap Bupati Bengkalis Herliyan Saleh saat melihat mobil ambulance keliling di halaman Kantor Bupati Bengkalis, seperti dikutip dari release Humas Pemkab Bengkalis kepada riauterkini.com,Senin (4/6/12).


Bantuan fasilitas Puskesmas keliling yang diberikan ini, berjenis mobil besar merk Strada, sehingga layak dialokasikan bagi desa-desa yang memiliki medan berat, seperti kawasan berbatasan. Kedepan, mobil Puskesmas keliling ini akan diprioritaskan pada desa-desa yang jauh dari fasilitas pelayanan kesehatan.

Mengenai kawasan yang akan mendapatkan Puskesmas keliling ini, kita serahkan langsung kepada Dinas Kesehatan. Tentunya kita utamakan di kawasan yang jauh dari fasilitas pelayanan kesehatan,kata Herliyan lagi.

Sedangkan sesuai rencana keberadaan peralatan Ponet, akan diletakkan di Puskesmas rawat inap di Desa Tanjung Medang Kecamatan Rupat Utara. Dengan keberadaan Ponet ini diharapkan dapat membantu penanganan ibu-ibu melahirkan.

Sementara itu, mengenai sumber daya manusia (SDM) untuk pengoperasian Ponet tersebut, sejauh ini Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkalis telah melatih dokter, bidan dan perawat yang ada di Puskesmas rawat inap Tanjung Medang.***(dik)