Ketua DWP Bengkalis Harap Jadi Momen Referensi, Evaluasi dan Introspeksi dalam Membangun

icon   Pada 13 Desember 2023 Bagikan ke :

PEKANBARU – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Bengkalis Ira Vendriani menghadiri puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 DWP tahun 2023, di Gedung Daerah Balai Serindit Pekanbaru, Rabu Desember 2023.

Kegiatan yang dibuka oleh Ketua DWP Provinsi Riau, Adrias Hariyanto tersebut selain Ketua DWP Kabupaten Bengkalis juga dihadiri oleh Ketua DWP Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau.
Kala itu Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Ira Vandriani mengucapkan selamat HUT DWP ke-24 tahun 2023, ini merupakan momen menjalin silaturahmi, menjaga kekompakan, serta kekeluargaan yang baik antar pengurus dan anggota.

"Saya berharap melalui peringatan ini bukan hanya seremonial semata namun dapat dijadikan referensi, evaluasi, introspeksi agar mampu meningkatkan kinerja DWP dalam pembangunan," katanya.

Dalam sambutan Ketua DWP Provinsi Riau Ny. Adrias Hariyanto selaku menyampaikan, HUT DWP ke-24 merupakan sarana yang strategis dalam meningkatkan peran aktif dalam pembangunan nasional keberadaan di DWP mulai dari tingkat pusat provinsi kabupaten kota sampai kecamatan dan kelurahan menjadi kekuatan yang patut diperintahkan untuk memberikan kontribusi penuh dalam sukseskan program nasional

Adrias merasa senang dapat berkumpul bersama para ibu-ibu DWP dari Kabupaten/Kota. Sebab selain untuk merayakan HUT ke-24 DWP, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk saling bersilaturahmi antar sesama anggota DWP.

“Oleh karena itu, pada ulang tahun ke-24 Dharma Wanita Persatuan, saya ingin DWP merupakan organisasi yang modern dan profesional dalam rangka memenuhi tuntutan perkembangan zaman kali ini dibuktikan dengan berbagai program yang telah sukses kita laksanakan dan juga berbagai yang masih terus berjalan.

Terakhir kami berharap akan terus berlanjut untuk masa yang akan datang dan turut menentukan berhasilnya pembangunan hal ini dikarenakan dalam mewujudkan SDM manusia yang unggul tentunya diantaranya mendidik membina melatih generasi muda dan anggota masyarakat di dalam dan di luar keluarga agar mereka mengetahui dan melaksanakan pembelajaran dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan keluarga sekolah dan masyarakat, ucap Ketua DWP Provinsi Riau Adrias Hariyanto. 

Dikesempatan itu, Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Ira Vandriyani turut memamerkan tenun Bengkalis dihadapan DWP Kabupaten Kota lainnya. #DISKOMINFOTIK