Ketua Umum Pusat Tim Penggerak PKK Memuji Stand Riau

icon   Pada 30 November 2016 Bagikan ke :
JAKARTA - Ketua Umum Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Pusat, Erni Gundarti Tjahjo Kumolo berkesempatan membuka pameran dalam rangka Jambore Nasional Kader PKK tahun 2016, Selasa (29/11/2016) sore.

Kegiatan yang dipusatkan di Mercure Hotel, Ancol, Jakarta, diikuti 62 stand dari 33 provinsi yang ada di Indonesia. Dalam sambutannnya Ketua TP PKK Pusat, Erni Gundarti Tjahjo Kumolo, sangat mengapresiasi diselenggarakannya kegiatan ini. Tema dari kegiatan jambore tahun ini, yakni: “Pengelolaan Sampah Rumah Tangga Menunjang Terwujudnya Ketahanan Keluarga”, tema ini menurut Erni, sangat bersinergi dengan tampilan materi yang ada disetiap stand.

Untuk stand Provinsi Riau yang diwakili Kabupaten Bengkalis, menurut Erni, sangat bagus dan menarik. Hal ini disampaikannya saat meninjau langsung stand Provinsi Riau yang disambut langsung ketua TP PKK Kabupaten Bengkalis, Kasmarni Amril.

Tidak hanya memuji sisa sampah rumah tangga yang dikemas menjadi tas, lampu hias, tempat tisu, pot bunga, isteri  Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia ini juga sangat terkesan dengan makanan khas bengkalis yang disajikan, berupa: bolu kemojo, asidah, dan berbagai jenis manisan, seperti: manisan buah pepaya, kulit jeruk bali, jambu air, gambas, renda dan cermai.

“Makanan khas bengkalis ini sangat unik dan enak sekali, terlebih aneka manisan yang ditata dengan sangat menarik, sehingga setiap pengunjung yang datang ke stand bengkalis terkesan dan ingin mengetahui proses pembuatannya,” puji Erni.  Diantara pengunjung tersebut, salah satunya Ketua TP PKK Provinsi Bengkulu, Lily Martina Maddari.

Sementara itu, Ketua PKK Kabupaten Bengkalis, Kasmarni Amril sangat antusias menyambut setiap pengunjung yang datang ke stand, sambil menerangkan materi yang ada di stand.

“Selain mewakili Provinsi Riau di pameran, TP PKK Kabupaten Bengkalis juga dipercaya mewakili Provinsi Riau dalam lomba parade peserta (defile) pada Jambore Nasional Kader PKK tahun 2016,” ujar Isteri Bupati Bengkalis.

Selain itu, Kasmarni juga mengapresiasi dan berterimakasih kepada semua pengurus TP PKK Kabupaten Bengkalis,  Bagian Umum dan Bagian Humas Setda Bengkalis, serta Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPMP2T) Kabupaten Bengkalis yang telah ikut berpartisipasi dalam menyukseskan Jambore Nasional Kader PKK Tahun 2016 ini.


Teks Photo:  Ketua TP PKK Pusat, Erni Gundarti Tjahjo Kumolo beserta rombongan saat berkunjung ke stand TP PKK Provinsi Riau yang diwakili TP PKK Kabupaten Bengkalis, dan disambut Kasmarni Amril selaku Ketua TP PKK Kabupaten Bengkalis, Selasa (29/11/2016) kemarin.