BENGKALIS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II Bengkalis dan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bengkalis, hari ini, Kamis 11 April 2019 melaksanakan pencanangan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).
Pencanangan tersebut ditandai dengan deklarasi dan penandatanganan komitmen bersama oleh Kalapas Bengkalis Maizar didampingi Kepala Imigrasi Toto Suryanto bersama pejabat struktural.
Selain itu, juga dilaksanakan penandatangan piagam pencanangan pembangunan zona integritas Lapas dan Imigrasi Bengkalis yang disaksikan Bupati Bengkalis diwakili Sekretaris Daerah H Bustami HY, Pimpinan DPRD Bengkalis H Zulhelmi dan Kapolres Bengkalis AKBP Yusuf Hermanto.
Kemudian, Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf. Timmy Prasetya Harmianto, Ketua Pengadilan Negeri Bengkalis H Sutarno, Ketua Pengadilan Agama Khoiriyah Roihan, serta saksi-saksi lainnya.
Kalapas Maizar mengatakan tujuan deklarasi ini untuk mewujudkan Lapas Bengkalis menuju WBK dan WBBM melalui reformasi birokrasi.
"Khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik," ucapnya saat memberikan sambutan.
Guna mewujudkan hal tersebut ada beberapa program yang telah digulirkan. Pihak Lapas Bengkalis banyak melakukan perbaikan pada bidang sarana dan pelayanan kunjungan. Seperti, perbaikan ruang tunggu, mushalla, WC, parkir, tempat bermain anak, poliklinik dan tempat ibu menyusui.
Sedangkan untuk pelayanan kunjungan, Lapas Bengkalis kini ramah terhadap disabilitas dan adanya duta layanan yang siap menyambut tamu dengan motto 3 S, yaitu senyum, salam dan sapa.
Sementara itu, dengan mengusung tema "satu tekad wujudkan zona integritas menuju WBK dan WBBM", Kepala Imigrasi Bengkalis Toto Suryanto mengajak semua pihak terkait, untuk bersama-sama membangun integritas individu dan organisasi di lingkungan kantornya.
"Sehingga bersih dan bebas dari tindakan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme," ucapnya.
Dijelaskannya, sebagai bentuk kesungguhan mewujudkan Kantor Imigrasi menuju WBK dan WBBM, kini kantor yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani Bengkalis itu semakin berbenah.
"Selain adanya duta pelayanan, dalam melayani masyarakat kami juga menjunjung tinggi budaya Melayu. Makanya mulai sekarang kami mengenakan tanjak dan ruangan kantor ditambah tabir ciri khas Melayu, dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung," terangnya. #DISKOMINFOTIK