DURI - Guna membantu sesama terutama bagi Rumah Tangga Miskin (RTM) di Kota Duri, Kecamatan Mandau, Bengkalis, Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas perindustrian dan perdagangan (Disperindag) melaksanakan pasar murah bersubsidi, Selasa (22/7/14) dikompleks Kantor Camat Mandau.
Pasar murah yang dibuka dan diserahkan langsung secara simbolis itu oleh Bupati Bengkalis Herliyan Saleh tercatat sebagai yang terbesar di Kabupaten Bengkalis dengan jumlah penerima sebanyak 708 orang.
" Pasar murah ini murni kita peruntukkan bagi rumah tangga miskin dan yang terbesar di Kabupaten Bengkalis serta menjadi agenda rutin disetiap tahunnya," jelas Bupati.
Dari beberapa item sembako tersebut diantaranya beras 1 Kilogram, minyak goreng 2 liter, serta gula pasir 3 kilogram dengan harga sebesar Rp 160 ribu namun masyarakat hanya cukup mengeluarkan uang sebesar Rp 50 ribu yang selebihnya disubsidi oleh Pemerintah.***(hen)/RiauTerkini