Pekan Depan, Bupati Bengkalis Mutasi Pejabat

icon   Pada 26 September 2011 Bagikan ke :

04-May-2011

BENGKALIS- Untuk mengisi sejumlah jabatan eselon II, III dan IV di lingkungan Pemkab Bengkalis yang masih kosong, Bupati Bengkalis H. Herliyan Saleh merencanakan pertengahan Mei ini, akan dilakukan pelantikan. Bupati juga mengungkapkan untuk pelantikan sejumlah jabatan kosong pada tingkat eselon II, sebelumnya harus melalui persetujuan dari Gubernur Riau.

“Saya telah perintahkan Sekda untuk secepatnya mengisi sejumlah jabatan eselon III dan IV, termasuk eselon II yang masih kosong. Mudah-mudahan pertengahan bulan ini semuanya sudah terisi,” ujar Bupati didampingi Kabag Humas Agusrizal, kepada sejumlah wartawan di usai membuka rakor Dinkes dengan Kepala Puskesmas di Hotel Marina Bengkalis, rabu (4/5/11).

Khusus untuk pejabat eselon II yang masih kosong, Bupati berharap bisa dilakukan serentak dengan pelantikan pejabat eselon III dan IV. Hanya saja ada mekanisme yang harus dilalui, salah satunya harus mendapat persetujuan dari provinsi.

“Untuk pejabat eselon II sesuai mekanismenya kan harus mendapat persetujuan dari provinsi. Kalau memang memungkin akan kita lakukan serentak pelantikannya dengan eselon III dan IV,” tutup Bupati.

Diakui Bupati, ada beberapa pejabat fungsional untuk eselon III dan IV yang masing kosong dan mendesak untuk secepatnya untuk diisi, baik di dinas, badan mapun di UPTD-UPTD. Sementara untuk pejabat eselon II atau setingkat kepala dinas dan badan yang masih lowong ada empat.

Yakni Kepala Dinas Pendidikan yang saat ini dijabat Plt Azwar Ibrahim (Asisten II), Kepala Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Perlindungan Masyarakat yang tinggal Rozali Saidun karena telah memasuki masa pension.

Kepal Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah yang ditinggalkan Wan Suhelmi juga karena pensiun dan Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan yang ditinggalkan oleh Tengku Khairuddin karena mengundurkan diri dan yang bersangkutan lolos menjadi widya iswara.

Sementara itu dari sumber menyebutkan, nama-nama pejabat yang bakal dilantik, terutama untuk kepala dinas dan kepala badan masih terkunci rapat. Baru nama Herman Sani, calon bupati yang maju pada Pemilu Kada Rokan Hilir yang disebut-sebut bakal mengisi Kepala Dinas Pendidikan Bengkalis.***(dik)