BUKIT KERIKIL, PROKOPIM - Usai melaksanakan kegiatan berbuka bersama dengan masyarakat Desa Bukit Kerikil Kecamatan Bandar Laksamana, Bupati Bengkalis Kasmarni melanjutkan kegiatan Safari Ramadhannya di Masjid Al Ikhlas, Desa Bukit Kerikil.
Di Masjid tersebut, Kepala Daerah Bengkalis melaksanakan shalat fardhu Isya' dan Tarawih secara berjama'ah yang diimami oleh Ustadz Zulfikar Indra dan Bilal Syahril Gunawan.
Usai pelaksanaan Tarawih dan Witir, Kepala Daerah Bengkalis memberikan santunan anak yatim dan kaum dhuafa serta memberikan bantuan kepada masjid berupa uang tunai bantuan CSR dari Bank Riau Kepri, serta bantuan papan jadwal shalat Masjid.
Dalam sambutannya, Bupati Bengkalis menuturkan bahwa safari yang dilakukan ini adalah sebuah ajang silaturahmi yang dilakukan pada setiap Kecamatan Se-Kabupaten Bengkalis.
"Ini merupakan upaya kami untuk mendekatkan diri antara Pemerintah Kabupaten Bengkalis dengan masyarakat di setiap Kecamatan, supaya kita bisa melihat dan meninjau langsung bagaimana keadaan dan keberlangsungan kehidupan masyarakatnya," ungkap Kasmarni.
Bupati Bengkalis melanjutkan, Tahun 2021 ini, Pemerintah Kabupaten Bengkalis tetap akan konsisten dalam membangun setiap kecamatan, tidak hanya bidang infrastruktur tapi pada semua sektor kehidupan masyarakat.
"Salah satu yang akan kita laksanakan pada Tahun 2021 ini yakni rehabilitasi jaringan irigasi Kecamatan Bandar Laksamana. Dan pada Tahun 2020 yang lalu, kita juga sudah bangun Kantor Kecamatan Bandar Laksamana yang refresentstif dan nyaman sebagai pusat pelayanan masyarakat, dan jika tidak ada aral melintang akan difungsikan sesudah hari raya Idul Fitri esok," ucap Kepala Daerah Bengkalis.
Meskipun terletak dipinggiran Kecamatan Bandar Laksamana, lanjut Bupati, Pemerintah tetap akan memberikan pelayanan dan pembangunan yang mudah, cepat, terukur, efektif dan efisien kepada masyarakat.
"Saat ini kami sedang berjuang bagaimana kita bisa meraih dana APBD Provinsi dan APBN untuk pembangunan di Kabupaten Bengkalis, berbagai pertemuan, proposal serta pembahasan sudah kita bangun dengan Pemerintah Provinsi dan Pusat. Kami mohon doa, semoga usaha yang kita lakukan bisa terealisasikan," pinta mantan Camat Pinggir itu.
Usai memberikan sambutan, kegiatan safari tersebut ditutup dengan tausiyah oleh Ustadz Fahmi.