Pemkab Bengkalis Ikuti Launching Aplikasi Mata Bansos

icon   Pada 6 Juni 2020 Bagikan ke :

BENGKALIS - Dalam rangka membahas Launching  Aplikasi Mata Bantuan Sosial (Bansos) oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan  (BPKP) Pemerintah Provinsi  Riau menggelar Telekonferensi.

Acara tersebut dibuka langsung Gubernur Riau H. Syamsuar, diikuti Kepala BPKP Provinsi Riau  M. Yusuf serta Pelaksana Harian (Plh) Bupati Bengkalis  diwakili Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Hj Umi Kalsum, Jum'at, 5 Juni 2020, di Ruang Rapat Hang Jebat Kantor Bupati Bengkalis.

 Dalam sambutannya, H. Syamsuar mengatakan  Aplikasi Mata Bansos akan memudahkan Gubernur, Sekretaris Daerah, Bupati dan Walikota serta para Inspektur dalam memantau posisi pergerakan anggaran pencegahan dan percepatan penanganan Covid-19 di Provinsi Riau.

 “Dengan adanya Aplikasi Mata Bantuan Sosial dari BPKP Pemerintah Provinsi Riau diharapkan dapat membantu monitoring distribusi bantuan, monitoring refocusing dan realokasi anggaran penanggulangan Covid-19 dan memberikan konsultasi pengawasan dan pembangunan bagi Pemerintah Daerah ", ungkap mantan Bupati Siak.

Selanjutnya, M. Yusuf memberikan apresiasi untuk mendukung Launching Aplikasi Mata Bansos dan mengawal pelaksanaan Bansos kepada masyarakat yang terdampak Covid -19 di Provinsi Riau .

“ Semoga pemberian bantuan kepada masyarakat ini  bisa sampai dengan cepat, tepat dan akurat serta kami menegaskan kepada  Gubernur, Walikota atau Bupati, Kepala Dinas, Camat Lurah untuk selalu mengupdate data data bantuan tersebut ,agar bantuan ini bisa terealisasikan dan BPKP akan selalu mendampingi kita semua  agar kita bisa  keluar dari krisis ini dan yang paling utama adalah data,” ujar M. Yusuf.

Menyikapi keterangan diatas, Hj Umi Kalsum mengatakan Pemerintah Kabupaten Bengkalis menyambut baik atas dilaunchingnya aplikasi Mata Bansos tersebut.

“Semoga dengan adanya aplikasi ini akan memudahkan bagi Kabupaten atau Kota dalam mengupdate data yang telah disalurkan,” ungkap Hj Umi Kalsum.

Tampak hadir mengikuti telekonferemsi tersebut Kapolres Bengkalis diwakili Kasi Ops Kompol irnanda Oktaria, Inspektur Bengkalis Rafiardi Ikhsan, Sekretaris Dinsos Bengkalis Reza Noverindra dan staf Diskominfotik Bengkalis Andri Irawan.##DISKOMINFOTIK