Pemkab Bengkalis Serahkan Bantuan RLH Kepada Keluarga Miskin

icon   Pada 23 Januari 2013 Bagikan ke :

BENGKALIS- Bupati Herliyan Saleh dan Wakil Bupati (Wabup) Bengkalis Suayatno secara simbolis menyerahkan bantuan dari beberapa program unggulan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis kepada keluarga miskin di wilayah Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis, Selasa (22/1/13).

Tidak hanya bantuan untuk keluarga miskin berupa Rumah Layak Huni (RLH), bantuan juga berupa peralatan bengkel las usaha kelompok bersama (KUBE), tenda serikat kematian, bantuan peralatan musik kepada penyandang tuna netra, ketiganya progam dari Dinas Sosial Bengkalis, penyerahan 3 unit ambulance ke tiga desa, yakni Jangkang, Kembung Luar, dan Pambang program Dinas Kesehatan. Serta penyerahan 1.000 eksemplar AlQuran untuk masjid, mushalla dan langgar untuk wilayah Kecamatan Bantan, program Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdakab Bengkalis.

Kesempatan ini, Bupati Bengkalis Herliyan Saleh didampingi Wabup Suayatno secara simbolis juga menyerahkan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) kepada masyarakat wilayah Kecamatan Bantan.

Berlangsung di Gedung Serbaguna Kantor Camat Bantan tersebut, selain hadir langsung Bupati Herliyan Saleh dan Wabup Suayatno, juga hadir Anggota DPRD Bengkalis Heru Wahyudi dan Sofyan, pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemkab Bengkalis, Camat Bantan Nazli, Sekcam Bantan, tokoh-tokoh masyarakat, serta kepala desa se-Kecamatan Bantan.

Bupati Bengkalis didalam sambutannya mengungkapkan, salah hal penting dalam kependudukan adalah identitas. Karena cukup besar manfaat yang akan dirasakan baik pemerintah, maupun warga itu sendiri.

Seperti KTP yang sekarang e-KTP, kita menyadari sangat besar manfaatnya, data pribadi memiliki peran yang besar. Kemudian tidak mengenal lagi identitas ganda dan sebagainya. Apalagi saat ini terpenting adalah mengantisipasi teroris, khususnya di daerah kita. Sehingga RT/RW Kades harus mengetahui warganya,” ujarnya.

Oleh karena itu Herliyan mengharapkan, masing-masing kecamatan untuk memaksimalkan sosialisasi perekaman data penduduk ini, dan seluruh lapisan masyarakat memanfaatkan kesempatan tersebut, apalagi saat ini warga tidak dibeba

Saya berharap terus disosialisasikan perekaman ini, mulai dari aparat desa sampai kecamatan, karena ini pekerjaan yang tidak berhenti dan terus menerus,” pintanya.

Dibagian lain, Herliyan juga mengingatkan kepada seluruh jajarannya untuk terus melakukan sosialisasi Jamkesmasda, dan khususnya kepada pihak RSUD Bengkalis agar masyarakat tidak salah kaprah dalam menikmati program unggulan Pemkab Bengkalis ini.

Kemudian adanya bantuan ambulance ini sebagai program kita mendukung Kabupaten Bengkalis sehat dan desa siaga. Dan bagi desa yang sudah dapat hendaknya juga membantu desa yang belum sesuai aturan main. Untuk itu Kades bertanggungjawab penuh keberadaan ambulance ini,” imbuhnya.

Usai mengikuti kegiatan seremonial penyerahan bantuan dan e-KTP di gedung Serba Guna Kantor Camat, Bupati Herliyan Saleh, Wabup Suayatno dan Anggota DPRD Bengkalis secara simbolis menghidupkan 3 (tiga) unit ambulance sebagai tanda resmi dioperasionalkan kendaraan tersebut.***(dik)