SURABAYA, PROKOPIM - Penjabat (Pj) Bupati Bengkalis H Syahrial Abdi laksanakan pertemuan tindak lanjut kerjasama penelitian berupa hibah Automatic Identification Sistem (AIS) di Perairan Selat Melaka dengan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, Selasa (22/12/2020), di Ruang Sidang Senat Gedung Rektorat ITS.
Kehadiran pimpinan Daerah Kabupaten Bengkalis tersebut langsung disambut Wakil Rektor IV Bidang Riset, Inovasi, Kerjasama, dan Kealumnian, Bambang Pramujati, S.T., M.SC.ENG., PH.D.
Dikesempatan itu, Abdi mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas sambutan dan jalinan kerjasamanya, semoga momentum ini akan memperkuat ikatan silaturahmi dan kolaborasi kita apalagi dengan adanya sistem pendeteksi kapal (AIS) ini akan memudahkan kami untuk memantau kapal-kapal yang melintas diperairan kami dan memudahkan kami untuk menjaga ekosistem dilaut.
"Alhamdulillah, kami mengucapkan terimakasih semoga dengan jalinan kerjasama dibidang Automatic Identification Sistem (AIS) di Perairan Selat Melaka dan alhamdulillah alat AIS sudah terpasang di Kampus Politeknik Negeri Bengkalis", ucap Abdi.
Lebih lanjut Abdi menambahkan Kabupaten Bengkalis merupakan daerah yang berbatasan langsung dengan negara luar dengan luas pantainya yang panjang, tentu ITS bisa melaksanakan dan mengembangkan riset yang banyak di Negeri Junjungan tersebut.
"Tidak hanya dibidang kelautan, bisa saja kita jalin dibidang pendidikan, perikanan, perhubungan, perekonomian, pariwisata dan lain sebagainya, karena Kabupaten Bengkalis banyak yang bisa di kembangkan", ungkap Abdi.
Kabupaten Bengkalis juga terkenal sebagai pintu masuknya narkoba, tentu ini menjadi tantangan yang sangat besar.
"Kami juga meminta ITS juga mampu membuat alat pendeteksi narkoba, sehingga kami mampu memutus peredaran narkoba di Kabupaten Bengkalis", pinta Abdi seraya mengatakan awal Januari kita akan melaksanakan MoU bersama ITS.
Selanjutnya Wakil Rektor IV Bidang Riset, Inovasi, Kerjasama, dan Kealumnian, Bambang Pramujati, S.T., M.SC.ENG., PH.D., berharap pemerintah Daerah Kabupaten Bengkalis secepatnya untuk melaksanakan MoU dengan ITS, dengan adanya MoU nantai akan semakin mudah tim-tim dari ITS untuk malksankan program yang akan dilaksanakan di Kabupaten Bengkalis.
Hadir mendampingi Pj. Bupati Bengkalis, Kepala Dinas Pendidikan Edi Sakura, Kepala Dinas Perhubungan Djoko Edi Imhar, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bengkalis Herliawan, Plt. Kepala Balitbang Dahen Tawakal, Kabag Umum Alfakhrurrazi, Kasubbag Protokol Syafrizal, Direktur Politeknik Negeri Bengkalis Jhonny Custer,