Pemkab Bengkalis Terima Penghargaan IDSA 2013 dari Menkominfo

icon   Pada 2 Mei 2013 Bagikan ke :
BENGKALIS- Pemerintah Kabupaten Bengkalis mendapat penghargaan tingkat nasional dari pemerintah pusat, yang diserahkan oleh Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) RI, Tifatul Sembiring. Penghargaan (IDSA) 2013 yang diterima dalam kategori government (pemerintahan).

Penghargaan ini terkait pengunaan jasa teknologi, informasi dan komunikasi di Kabupaten Bengkalis dalam pelayanan publik. Disamping itu, sejumlah lembaga pendidikan yang ada di Kabupaten Bengkalis juga telah menerapkan informasi teknologi atau IT, khususnya internet. Tidak hanya itu, terkait pemanfaatan media elektronik maupun media masa dalam menunjang pelayanan publik.

Kategori penghargaan yang diberikan oleh diberikan Menkominfo diantaranya Kategori overall society, kategori community (masyarakat), kategori government (pemerintahan), kategori educational institutions (lembaga pendidikan), healthcare institutions (lembaga pelayanan kesehatan) dan private small and median enterprises (UKM swasta).

Kepala Bagian Humas Setda Bengkalis Andris Wasono seperti dikutip dari release Humas mengungkapkan, untuk enam kategori overall community berdasarkan survei penilaian presentasi oleh lembaga independen.

Penilaian untuk kategori penghargaan tersebut dilakukan berdasarkan angket self assesment potret digitalisasi dan survei yang dilakukan terhadap 17.000 responden mewakili masyarakat, UKM Swasta, Lembaga pendidikan, dan Lembaga Pelayanan Kesehatan di 99 Kabupaten/kota dengan metode computer Aided Telephone Interview (CATI).

Penentuan certificate of achievement tersebut merupakan hasil keputusan dewan juri yang terdiri dari Dirjen Aplikasi Informatika Kemkominfo, Pengamat telekomunikasi dan informatika, Founder CEO Mark Plus, Inc. dan Executive MarkPlus Insight.***(dik)