Penyaluran BPNT, BNI Siapkan Satu Agen Satu Desa

icon   Pada 10 Oktober 2019 Bagikan ke :

BENGKALIS – Pihak Bank Negara Indonesia (BNI) bertekad akan menyiapkan setiap desa di Kabupaten Bengkalis berdiri Agen Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT). Langkah ini untuk memperlancar proses penyaluran BPNT, sehingga tepat sasaran.

Demikian diungkapkan Head of Bisnis Banking PT BNI (Persero) Tbk, Erisma, usai launching BPNT di Lapangan Tugu Bengkalis, Kamis 10 Oktober 2019.

Pihak BNI siap mendukung dan menyukseskan program BPNT yang dicanangkan pemerintah dalam penyaluran bantuan kepada masyarakat kurang mampu, khususnya di Kabupaten Bengkalis.

Berdasarkan Basis Data Terpadu (BDT) yang telah diverifikasi dan divalidasi oleh Kementerian Sosial, untuk Kabupaten Bengkalis 33.258 Kepala Keluarga (KK) yang termasuk kedalam Penerima Program Penanggulangan Kemiskinan, pada tahun 2019 ini yang menjadi penerima program BPNT dari pusat baru sebanyak 20.219 KK dengan nilai bantuan dari September sampai dengan Desember 2019 berjumlah Rp8.896.360.000.

Sedangkan untuk BPNT otonom sebanyak 10.169 KK, dengan nilai bantuan sebesar Rp4.474.360.000.

Turut hadir pada lauching BPNT tersebut,Asisten Pemerintahan Hj Umi Kalsum, Asisten Perekononian dan Pembangunan Setda Bengkalis H Heri Indra Putra, Camat Bengkalis Ade Suwirman, Ketua Baznas Kabupaten Bengkalis Ali Ambar Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Akna Juwita serta sejumlah pejabat di lingkup Pemkab Bengkalis. #DISKOMINFOTIK