Puluhan Klub Domestik dan Mancanegera Bakal Ramaikan Jelajah Alam Bengkalis

icon   Pada 12 September 2019 Bagikan ke :

BENGKALIS – Komunitas Sepeda Kayuh Bengkalis (SKB) bakal menggelar even bergengsi bagi pencinta olahraga sepeda. Tak tanggung-tanggung, even ini akan diikuti puluhan klub dari dalam negeri (domestik) dan mancanegara, tepatnya Melaka.

“Berdasarkan rapat tadi malam (Rabu malam) InsyaAllah even bergengsi ini akan digelar pada Minggu 29 September 2019 mendatang. Sejauh ini, teman-teman komunitas dari kabupaten/kota dan provinsi di luar Riau serta mancanegara siap mengikuti even ini,” ungkap Sekretaris Panitia Jelajah Alam Bengkalis, Rafiardi Ikhsan melalui layanan WhatsApp, Kamis 12 September 2019.

Komunitas SKB saat jelajah di pantai Rupat Utara beberapa waktu lalu

Sebagai bentuk keseriusan untuk menyukseskan Jelajah Alam Bengkalis, sejauh ini panitia telah melayangkan undangan kepada 50 klub di kabupaten/kota di Riau, Sumatera Barat bahkan klub pencinta sepeda di negara bagian Malaka, Malaysia. “Pada umumnya, klub-klub yang dihubungi bersedia berpartisipas dalam even ini,” ungkap Rafiardi.

Kesediaan klub dari luar Bengkalis dan mancanegara untuk menyukseskan Jelajah Alam Bengkalis, mengingat selama ini SKB termasuk salah salah klub yang eksis dalam mengikuti even-even dari daerah lain.

Undang Pencinta Sepeda 

Tidak hanya dikhususnya bagi klub sepeda, namum pihak panitia juga memberikan kesempatan kepada individu pencinta sepeda untuk berpartisipasi. Caranya, mendaftarkan ke panitia dengan membayar uang sebesar Rp50 ribu per peserta. Nantinya setiap peserta akan mendapatkan snack dan makan siang, doorprice dan kartu BRIZZI dengan saldo Rp10 ribu.

“Even ini bukan hanya untuk klub saja. Tapi individu bisa berpatisipasi, makanya kami mengundang masyarakat untuk mengikut even ini. Segera daftarkan, bawa ana-anak dan keluarga kita untuk berpartisipasi,” ajak Rafiardi.

Untuk informasi lebih jelas, kata Rafiardi, calon peserta bisa menghubungi kontak person, Didik 081277722243, Rafi 081371709976 dan Rommy 081268819557.  

SKB bersama klub sepeda dari Dumai  Track atau rute yang bakal dilalui dalam Jelajah Alam Bengkalis, meliputi jalan gambut, pesisir pantai dan jalan-jalan utama di pulau Bengkalis. Panjang perjalanan yang bakal ditempuh para pencinta sepeda ini sekitar 40 Km, terdiri 65 persen jalan tanah/gambut dan 35 jalan aspal/beton.

“Rute yang dilalui dalam event dimulai dari Lapangan Tugu Bengkalis menuju Pantai Penampar Desa Jangkang dan kembali finish di Lapangan Tugu. Peserta nantinya kita ajak untuk merasakan sensasi jalan gambut, tahan dan aspel,” ujar Rafiardi.

Lebih lanjut ditegaskan Rafiardi, event ini selain untuk memasyarakatkan olahraga bersepeda juga sekaligus membantu mempromosikan potensi alam Bengkalis. Untuk itu, dia mengajak seluruh pencinta sepeda agar berbondong-bondong mengikuti even bergengsi ini. #DISKOMINFOTIK