BENGKALIS - Sekitar 493 peserta menjabat sebagai Pengguna Anggaran (PA), Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dan Panitia Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis mengikuti kegiatan Sosialisasi Pelaksanaan APBD 2014, Senin (19/5/14).
Kegiatan ditaja Bagian Keuangan Sekretariat Daerah (Setdakab) Bengkalis dan dilaksanakan di Aula Rapat Lantai IV Kantor Bupati ini resmi dibuka Bupati Bengkalis Herliyan Saleh. Diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut mampu mewujudkan tata kelola keuangan yang transparan dan akuntabel dapat dicapai dan segera merealisasikan kegiatan-kegiatan yang telah direncanakan.
Kesempatan ini Bupati Bengkalis Herliyan Saleh dalam sambutannya mengingatkan Mengelola keuangan yang transparan dan akuntabel harus dipenuhi. Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terus memantau realisasi kegiatan.
“Kualitas pengelolaan keuangan harus selalu ditingkatkan sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlaku. Saya ingatkan pimpinan SKPD harus memantau kegiatan yang telah direncanakan dengan tujuan agar good governance dan clean goverment dapat di capai,” ujarnya.
Kegiatan sosialisasi tersebut sebagai narasumber Rustam dari Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Riau, Kepala Kejari Mukhlis, Kapolres Bengkalis AKBP Andry Wibowo.
Disela-sela kegiatan sosialisasi ini juga berlangsung penekenan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemkab Bengkalis dan BPKP Perwakilan Riau. Kemudian penekenan Pakta Integritas dan Kontrak Kinerja para penjabat KPA, PPK dan PPTK di lingkungan Pemkab Bengkalis.***(dik)/RiauTerkini
Teks foto: Ratusan penjabat KPA, PPK, PPTK di lingkungan Pemkab Bengkalis mengikuti sosialisasi kelola keuangan, Senin (19/5/14).