PEKANBARU - Sempena Hari Jadi ke-59 Provinsi Riau, Bupati Bengkalis Amril Mukminin menyatakan siap mendukung program Pemerintah Provinsi Riau dalam menyukseskan berbagai program dan kebijakan pembangunan di Bumi Lancang Kuning.
"Dengan usia ke-59, merupakan usia sangat matang untuk menyongsong dan menata masa depan Provinsi Riau yang cemerlang, gemilang dan terbilang. Sebagian bagian dari Provinsi Riau, tentu Kabupaten Bengkalis siap menyukseskan program-program di Negeri Junjungan," ungkap Bupati Bengkalis Amril Mukminin, saat menghadiri Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-59 Provinsi Riau, di halaman Kantor Gubernur Riau, Selasa (9/8/2016).
Kehadiran Amril Mukminin didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Bengkalis, Kasmarni, mengenakan baju kurung (busana Melayu) warna keemasan, menempati podium kehormatan bersama bupati/walikota se-Provinsi Riau dan pejabat teras di lingkup Pemerintah Provinsi Riau. Rapat paripurna istimewa Hari Jadi ke-59 Provinsi Riau, dipimpin langsung oleh Novialdi Djusman dihadiri seluruh anggota DPR Riau, tokoh masyarakat Provinsi Riau.
Salah satu item yang menjadi penekanan dalam pidato yang disampaikan Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rahman, bahwa di tengah perekonomian yang sulit, daerah diminta melakukan inovasi dan kreativitas, melakukan efisiensi dan efektivitas anggaran. Pola perencanaan dan penganggaran yang mengedepankan skala prioritas. Terkait dengan kreafitas, terutama seiring dengan pencanganan homeland of Melayu, yang lebih memfokuskan sektor pariwisata.
Dikatakan mantan Kepala Desa Muara Basung ini, sejauh ini Kabupaten Bengkalis tengah giat melakukan pengembangan sektor wisata yang ada, seperti potensi pariwisata di Pulau Rupat, kemudian menggelar berbagai event budaya dan wisata. "Untuk mendukung pengembangan sektor pariwisata ini, kita terus membangun insfrastruktur dan sarana pendukung. Tentunya, dalam pembangunan sektor pariwisata ini, butuh dukungan dari semua pihak, termasuk Pemprov Riau.
Amril Mukminin mengajak seluruh elemen di Negeri Junjungan, untuk menjadikan peringatan Hari Jadi ke-59 Provinsi Riau, sebagai momentum untuk memelihara kebersamaan, kedamaian dan semangat untuk berjuang mewujudkan daerah ini yang lebih maju dan aman. Keragamanan di Negeri Junjungan menjadi kekuatan untuk menopang gerak pembangunan daerah.