BENGKALIS - Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat kurang mampu di wilayah berjuluk Negeri Junjungan, khususnya di bulan suci Ramadhan 1437 H, Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis bekerjasama dengan Bank Riau Kepri dan Bank BRI Cabang Bengkalis berbagi dengan kaum dhuafa dalam bentuk penyaluran paket sembako dan santunan untuk anak yatim.
Penyerahan bantuan yang juga dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkalis, H Arianto ini dipusatkan di halaman masjid agung Istiqomah Bengkalis, Selasa (28/06/2016). Turut mendampingi Sekda, Ketua TP. PKK Bengkalis Kasmarni Amril, Direktur Bank BRI Cabang Bengkalis Jimmi Syahrian Malay, dan Perwakilan Ketua DWP Bank Riau Kepri Evi Herdawati.
Dalam sambutannya, Kasmarni Amril mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program kerja PKK Kabupaten Bengkalis guna meningkatkan rasa kepedulian kepada masyarakat yang kurang mampu khususnya para kaum duafa dan anak yatim serta menciptakan rasa berbagi di bulan yang suci bulan Ramadhan.
"Bantuan paket sembako yang disalurkan, semoga dapat membantu meringankan beban kaum dhuafa dan anak yatim dalam menghadapi Idul Fitri tahun ini. Memang dilihat bantuan itu, nilainya tak seberapa, tapi bantuan ini sebagai bentuk kepedulian PKK, Pemkab Bengkalis dan perbankan yang beroperasi di kabupaten Bengkalis", ungkap mantan Camat Pinggir ini.
Terkait bantuan yang diserahkan, Kasmarni menjelaskan, pembagian sembako bukan berasal dari APBD Bengkalis namun murni bantuan dari dua perbankan berjumlah 350 paket untuk delapan kecamatan.
"Beredar isu, PKK Bengkalis akan membatalkan penyerahan paket sembako ini. Pembagian tetap kita lakukan, hanya secara simbolis untuk dua kecamatan saja, yakni kecamatan Bantan dan Bengkalis. Sedangkan jumlah paketnya ada penyesuaian, tidak 100 tiap kecamatan melainkan 350 paket dibagi merata seluruh kecamatan", jelas istri Bupati Bengkalis ini.
Usai penyerahan bantuan, dilanjutkan tabligh akbar oleh Prof H Samsul Nizar dengan tema zakat pembersih diri menuju cinta Ilahi.
Teks Photo : Ketua TP. PKK Bengkalis Kasmarni Amril serahkan satunan untuk kaum dhuafa dan anak yatim
Penyerahan bantuan yang juga dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkalis, H Arianto ini dipusatkan di halaman masjid agung Istiqomah Bengkalis, Selasa (28/06/2016). Turut mendampingi Sekda, Ketua TP. PKK Bengkalis Kasmarni Amril, Direktur Bank BRI Cabang Bengkalis Jimmi Syahrian Malay, dan Perwakilan Ketua DWP Bank Riau Kepri Evi Herdawati.
Dalam sambutannya, Kasmarni Amril mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program kerja PKK Kabupaten Bengkalis guna meningkatkan rasa kepedulian kepada masyarakat yang kurang mampu khususnya para kaum duafa dan anak yatim serta menciptakan rasa berbagi di bulan yang suci bulan Ramadhan.
"Bantuan paket sembako yang disalurkan, semoga dapat membantu meringankan beban kaum dhuafa dan anak yatim dalam menghadapi Idul Fitri tahun ini. Memang dilihat bantuan itu, nilainya tak seberapa, tapi bantuan ini sebagai bentuk kepedulian PKK, Pemkab Bengkalis dan perbankan yang beroperasi di kabupaten Bengkalis", ungkap mantan Camat Pinggir ini.
Terkait bantuan yang diserahkan, Kasmarni menjelaskan, pembagian sembako bukan berasal dari APBD Bengkalis namun murni bantuan dari dua perbankan berjumlah 350 paket untuk delapan kecamatan.
"Beredar isu, PKK Bengkalis akan membatalkan penyerahan paket sembako ini. Pembagian tetap kita lakukan, hanya secara simbolis untuk dua kecamatan saja, yakni kecamatan Bantan dan Bengkalis. Sedangkan jumlah paketnya ada penyesuaian, tidak 100 tiap kecamatan melainkan 350 paket dibagi merata seluruh kecamatan", jelas istri Bupati Bengkalis ini.
Usai penyerahan bantuan, dilanjutkan tabligh akbar oleh Prof H Samsul Nizar dengan tema zakat pembersih diri menuju cinta Ilahi.
Teks Photo : Ketua TP. PKK Bengkalis Kasmarni Amril serahkan satunan untuk kaum dhuafa dan anak yatim