BENGKALIS - Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso mengikuti Pembelajaran Tatap Maya Pembekalan Kepemimpinan Pemerintahan Dalam Negeri Tahun 2021. Kegiatan ini diikuti Wakil Bupati dari ruang kerjanya mulai, Senin 14 Juni 2021 s/d Jumat 18 Juni 2021.
Kegiatan pembejalaran yang menggunakan media online ini juga didampingi Sekretaris Kominfo Kabupaten Bengkalis Adi Sutrisno, Kabid PPE Bappeda Bengkalis, Firdaus dan Kabid Mutasi dan Promosi BKPP Bengkalis, Helmi Afriadi Afriadi.
Pembekalan Kepemimpinan dibagi dua gelombang. Gelombang pertama pembelajaran tatap maya yang diikuti 102 Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah petahana yang dilaksanakan mulai 7 – 11 Juni 2021.
Gelombang kedua pembelajaran tatap maya, yang diikuti 216 Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah non petahana mulai 14 – 18 Juni 2021.
Sementara untuk pembelajaran tatap muka Wakil Bupati Bengkalis angkatan ke-3 non Petahana akan dilaksanakan 13 Juli – 15 Juli 2021, di BPSDM Kemendagri. Sedangkan Bupati Bengkalis angkatan ke-6 diselenggarakan pada 3 - 5 Agustus 2021.
Pembekalan dengan tujuan meningkatkan pengetahuan kepala daerah tentang pemerintahan ini diberi materi enam rumpun seperti demokrasi, kepemimpinan dan pemberantasan korupsi. Keenam rumpun tersebut akan diramu dalam 18 mata pembelajaran.
Selama pembekalan juga ada tahapan penyusunan rencana aksi. Penyusunan rencana aksi pelaksanaan di bawah bimbingan pembinaan yang ditunjuk panitia.
Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso menyambut baik atas terlaksananya kegiatan yang dibuka secara langsung oleh Menteri Dalam Negeri RI Tito Karnavian, semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini akan memberikan ilmu baru, sehingga kami dapat menjalankan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis yakni bermarwah maju dan sejahtera, mampu terlaksankan. #PROKOPIM