Bupati Tinjau Beberapa Titik Lokasi Terendam Air

icon   Pada 11 Februari 2022 Bagikan ke :

BENGKALIS – Hujan lebat mengguyur Kota Bengkalis dan sekitarnya sejak malam tadi (09/02/2022) hingga sore ini (10/02/2022) mengakibatkan sejumlah Desa/Kelurahan yang ada di Bengkalis terendam air. 

Merasa prihatin terhadap warga masyarakat Bengkalis, Bupati Bengkalis melalui Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso langsung turun dan meninjau secara langsung ke beberapa titik lokasi terkena banjir, yakni Desa Teluk Latak Dusun Simpang Baru dan Jalan SDN 04 Damon, Kamis (10/02/2022). 

Dalam peninjauan tersebut Wabup bersama Polres, Dandim, BPBD membantu menyelamatkan barang-barang warga masyarakat yang rumahnya terendam banjir ketempat yang aman.

Kala itu, Wabup menyampaikan selaku Pemerintah Kabupaten Bengkalis bersama Forkopimda Bengkalis dan beberapa Instansi terkait akan memberikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat yang terkena musibah banjir ini.

Dan Insya Allah akan kami data melalui Dinas Sosial Bengkalis bagi masyarakat terkena banjir tersebut terutama bagi warga yang tidak bisa melaksanakan aktivitas sama sekali. Perlu dilakukannya proses pendataan, agar tidak terjadinya kekacauan. 

Curah hujan kali ini merupakan curah hujan yang sangat luar biasa, dimana tidak seperti biasanya, sehingga mengakibatkan jalan dan rumah terendam air, jelas Wabup. 

"Peristiwa ini juga pernah dialami warga masyarakat Bengkalis 20 tahun silam pada tahun 2002, terjadi hujan yang sangat lama dan adanya air dari darat dan laut ketika pasang, ujar Wabup. 

Wabup meminta kepada seluruh Forkopimcam dan Kepala Desa beserta jajarannya, untuk memprioritaskan upaya penanggulangan terhadap bencana alam di wilayahnya masing-masing, seperti perlu adanya normalisasi saluran air yang ada.

“Kepada masyarakat, agar dapat meningkatkan kepedulian bersama di lingkungan masing-masing, jaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah disungai, jaga kekompakan, bersinergi dan bahu-membahu supaya dapat Iebih tanggap dalam bersikap dan mampu bersama-sama dalam penanggulangan bencana,” pesan Wakil Bupati. #PROKOPIM