Dinas Ketahanan Pangan Bengkalis Ikut Sukseskan Pekan Sagu Nusantara 2020

icon   Pada 20 Oktober 2020 Bagikan ke :

BENGKALIS - Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas Ketahanan Pangan ikut serta dalam kegiatan Pekan Sagu Nusantara 2020.

Acara digelar secara virtual, di Bengkalis diadakan di aula Kantor Dinas Ketahanan Pangan, Selasa, 20 Oktober 2020.

Kegiatan ini diikuti 14 provinsi se-Indonesia dengan mengusung tema "Sagu untuk Indonesia Maju".

Kepala Dinas Ketahanan Pangan diwakili Sekretaris Hj Surya Suhersi mengungkapkan terdapat 10 olahan makanan berbahan dasar sagu dan produk UMKM yang dipamerkan dalam kegiatan berskala nasional ini.

Secara rinci, Surya mengatakan ada nasi sagu, mie goreng sagu, ongol-ongol sagu, bolu kemojo sagu, bolu dam sagu.

Lempeng sagu, cendol sagu, sempolet, sagu lemak, bubur kedegub sagu dan kerupuk sagu.

"Semua olahan makanan tersebut kami susus di atas 25 meja, selain itu kami juga memamer produk UMKM masyarakat Bengkalis," ungkap Surya.

Produk dimaksud meliputi, tepung sagu, beras sagu kuning dan merah, mie sagu serta sagu gobak (bahan dasar lempeng sagu).

Surya berharap, dengan keikutsertaan Bengkalis di ajang nasional ini dapat meningkatkan minat masyarakat untuk mengkonsumsi sagu.

"Semoga panganan lokal menjadi tuan di negeri sendiri, kalau bukan kita yang memanfaatkan siapa lagi," terangnya.

Surya menambahkan, jika panganan lokal semakin digemari, maka akan berdampak baik terhadap peningkatan ekonomi masyarakat itu sendiri.

Selain Kepala Bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan Susi Hartati, Surya juga didampingi sejumlah staf Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bengkalis.#DISKOMINFOTIK