Dari Ruang Hang Jebat: H. Bustami HY Ikuti Kelompok Diskusi Terpumpun Informasi Monev Transfer ke Daerah dan DD Secara Virtual

icon   Pada 1 Juni 2020 Bagikan ke :

BENGKALIS – Pelaksana Harian Bupati Bengkalis H. Bustami HY., Senin, 1 Juni 2020, kelompok diskusi terpumpun atau Focus Grup Discussion (FGD) Informasi Monev Transfer ke Daerah dan Dana Desa (DD), serta Penyaluran KUR/Umi di Kabupaten Bengkalis Semester I Tahun 2020.

Plh. Bupati Bengkalis mengikuti kelompok diskusi terpumpun yang diselenggarakan Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Riau tersebut secara virtual (zoom meeting) dari ruang Hang Jebat Kantor Bupati Bengkalis.

Selain Asisten Perekonomian dan Pembangunan H. Heri Indra Putra, ikut mendampingi H. Bustami HY mengikuti kelompok diskusi terpumpun tersebut diantaranya Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Yuhelmi, Kepala BPKAD Aulia, Kadis Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana H Ismail, serta Kadis Kominfotik Johansyah Syafri.

Lalu, Sekretaris BPKAD R.M. Zamri, Sekretaris Inspektorat Febriyan Durya, Sekretaris Dinas Kesehatan Imam Subchi, Sekretaris Dinas Pendidikan Agusilfridimalis, dan Wakil Direktur Administrasi dan Keuangan RSUD Bengkalis Heri Pratikno.

Kemudian, Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Andris Wasono, Kepala Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis Aulia Army Effendy, dan Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis Asnurial.

Seterusnya, Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis Sudadi, Kepala Bidang Perbendaharaan BPKAD Yuni Harmoni Sari, Kasi Aplikasi Bidang PBE Diskominfotik Andri Irawan, dan Kasi Penerimaan Kas Daerah BPKAD Suryadi.

Diskusi terpumpun yang dimulai sekitar pukul 10.00 WIB, hingga kurang lebih pukul 11.45 WIB tadi, masih berlangsung. #DISKOMINFOTIK