BANTAN - Bupati Bengkalis Kasmarni mengajak masyarakat untuk mengkonsumsi serta mengenalkan konsumsi pangan lokal kepada anak sejak usia dini melalui pergelaran acara Gerakan Makan Pangan Lokal Untuk Anak sekolah, Senin (13/9/2021), di Lahan Kelompok Tani Harapan Bersama Jl. Abu bakar Desa Pasiran.
Menurut Kasmarni melalui pengenalan konsumsi pangan lokal pada usia dini khusus anak-anak sekolah dapat memberikan pemahaman dan informasi, bahwa untuk memenuhi kebutuhan gizi dan karbohidrat pada tubuh, tidak harus mencari dan membeli makanan serta jajanan yang mahal. Namun, cukup dengan mengkonsumsi bahan pangan lokal yang Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA).
"Karena pola makan anak-anak sekarang lebih cenderung kurang suka makan sayur dan buah-buahan, namun lebih suka jajanan dari tepung-tepungan kurang protein yang justru minim gizi dan tinggi karbohidrat sehingga sangat berdampak pada kurangnya asupan vitamin, mineral dan protein yang sangat dibutuhkan untuk tumbuh kembang tubuh anak," jelas Kasmarni
Kemudian lanjut Kasmarni, edukasi serta sosialisasi terhadap konsumsi pangan lokal merupakan salah satu strategi dasar dalam mewujudkan perbaikan serta merubah pola pikir masyarakat akan pentingnya mengkonsumsi pangan B2SA selain beras dan terigu. Terutama melalui peran keluarga dan peran tenaga pendidik.
"Kami yakin, jika pola konsumsi pangan B2SA, melalui pemanfaatan pangan lokal ini dapat dipenuhi oleh masyarakat. Maka kedepannya kita akan memiliki generasi yang sehat, cerdas serta berprestasi dan tentunya kita dapat bebaskan Kabupaten Bengkalis dari stunting. Karena salah satu penyebab timbulnya stunting adalah rendahnya akses terhadap makanan bergizi," pungkas Kasmarni.
Sebagai informasi diakhir kegiatan Bupati Bengkalis didampingi Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso, Sekretaris Daerah Bengkalis H Bustami HY, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia H Al-Fakhrurrazy , Asisten Perekonomian dan Pembangunan H Heri Indra Putra, Kepala Perangkat Daerah dilingkup Kabupaten Bengkalis, Prokopimda, Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis, Hj Siti Aisyah beserta anggota, Ketua DWP Bengkalis Hj Akna Juita dan para undangan melakukan peninjauan bazar pangan lokal, menanam dan memberi makan ternak serta penaburan benih ikan. # PROKOPIM