TENGGAYUN - Bupati harap keberadaan Balai Penyuluhan KB ini, benar-benar dapat menjadi ujung tombak tercapainya keberhasilan pelaksanaan pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana di Kabupaten Bengkalis.
Karena ianya dapat membantu pemerintah dalam menghasilkan SDM yang sehat dan berkualitas yang mampu memenuhi hak-hak dasar masyarakat untuk hidup sehat dan keluarga sejahtera,".
Harapan ini disampaikan Bupati Bengkalis diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Bengkalis Andris Wasono pada saat meresmikan Balai Penyuluhan KB sekaligus penyerahan kendaraan dinas roda dua di Kecamatan Bandar Laksamana, di Jalan Puskesmas Desa Tenggayun Kecamatan Bandar Laksamana, Rabu (29/12/2021).
Lanjut Andris, bahwa peresmian pembangunan Balai Penyuluhan KB ini juga bagian terpenting dari upaya pemerintah untuk meningkatkan fasilitas layanan bangga kencana bagi masyarakat.
"Keberadaan bangunan ini hendaknya dapat semakin memudahkan masyarakat mendapatkan layanan yang cepat, dekat, gratis, berkualitas dan memuaskan sehingga akan terwujud kesadaran masyarakat akan isu kependudukan, peningkatan KB dan pembangunan keluarga melalui program BKB, BKR, BKL dan PIK remaja," tutur Andris.
"Untuk itu, kepada Penyuluh KB, segera fungsikan Balai Penyuluhan KB ini, agar dapat menjadi tempat beraktifitas dalam merencanakan, melaksanakan, mengevaluasi, mengendalikan dan melakukan pembinaan kepada institusi masyarakat pedesaan dan mitra kerja dalam operasional program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga di Kecamatan Bandar Laksamana ini.
"Karena kami menyadari bahwa program kependudukan ini, menjadikan bagaimana orang sehat, bagaimana orang sejahtera, serta dalam keluarga ada cinta, perhatian dan kejujuran. Tentunya, untuk bisa menciptakan tujuan tersebut, keluarga berencana harus berhasil kita bentuk, baik secara kuantitas maupun kualitas," pungkas Andris.
Turut hadir Kepala, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau Dra.Mardalena Wati Yulia, Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Bengkalis Zuhandi, Polsek Bukit Batu Khairul Anwar, Babinsa Koramil 07/Bukit Batu Serma Ardi, Plt. Kepala Disdalduk dan KB Imam Subchi, Camat Bandar Laksamana Acil Esyno, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Muhammad Ikhwan Syuhada beserta para undangan lainnya. #PROKOPIM