UPT disdukcapil dan Korwil Pendidikan Pinggir Serahkan KIA di SD Negeri 2 Pinggir

icon   Pada 5 Desember 2021 Bagikan ke :

BENGKALIS - Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kecamatan Pinggir menyerahkan Kartu Identitas Anak (KIA) ke Sekolah SD Negeri 2 Pinggir sebanyak 79 keping.

Hal tersebut sebagaimana diungkapkan Kepala UPT Disdukcapil Kecamatan Pinggir Zakri, Sabtu, 4 Desember 2021 melalui rilis yang dikirim ke Diskominfotik Bengkalis.

Penyerahan KIA tersebut dilakukan bersama Korwil Pendidikan Kecamatan Pinggir Amrul langsung diterima oleh Kepala Sekolah SD 2 Pinggir Len Azrep kemudian diserahkan kepada siswa yang bersangkutan.

Zakri mengatakan pihak sekolah mengucapkan terimakasih dan merasa terbantu dengan layanan yang diberikan UPT Disdukcapil karena membuat dokumen dengan sangat mudah.

"Melalui layanan door to door dan bekerjasama dengan Korwilcam ini dapat mempererat tali silaturahmi," kata Zakri.

Zakri menambahkan melalui layanan yang diberikan ini tentu dapat mempermudah untuk mengisi Dapodik sekolah.

"Berbagai persoalan dan permasalahan tentang dokumen kependudukan, Insya Allah akan kami bantu semampu mungkin dalam mendukung Program Pemerintah Kabupaten Bengkalis," ujarnya.

Kepala Disdukcapil Kabupaten Bengkalis Ismail memberikan apresiasi dan berterima kasih atas kerjasama yang telah dilakukan dilapangan, khususnya dukungan yang sangat besar dari Korwil Pendidikan Kecamatan Pinggir Amrul. Semoga inovasi dan kolaborasi lainnya dapat dilakukan dengan baik. ##DISKOMINFOTIK