Tabligh Akbar, Sempena Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 Hijriyah Ustadz H. Zulfikar: Ingat Saat Umurmu Bertambah Jatah Hidupmu Berkurang

icon   Pada 20 Agustus 2020 Bagikan ke :

BENGKALIS – Ustadz H. Zulfikar Nikmat asal Negeri Lancang Kuning ini meyampaikan salah satu dari isi ceramah, yaitu saat umurmu bertambah maka jatah hidupmu semakin berkurang.

Hal itu sebagaimana disampaikan ketika menghadiri malam tahun baru Islam 1 Muharram 1442 Hijriyah tahun 2020 Masei, yang digelar Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Rabu 19 Agustus 2020 di Masjid Agung Istiqomah Bengkalis.

Banyak pesan-pesan bernas yang beliau sampaikan kepada jamaah, seperti mengajak berzikir, bersholawat, istighfar, introspeksi diri dan pesan mulia lainnya.

Beliau menyampaikan pesan ceramahnya tidak hanya melalui ucapan kata demi kata, melainkan beliau juga menyampaikan dengan bersholawat disertai nyayian religius, yang diikuti para jamaah yang hadir.

“Kita kudu paham, apa makna dari pergantian tahun baru Islam 1 Muharram 1442 Hijriyah?,” kata Ustadz H. Zulfikar Nikmat.

Ia menjelaskan, tentang orang yang beriman hendaknya berhijrah dan berjihad, apalagi saat ini kita sedang diuji dengan musibah pandemi Covid-19. Tahun Baru Islam ini merupakan momentum muhasabah diri. Musibah ini merupakan tolak ukur bagi kita untuk mengevaluasi diri.

"Hijrah bermakna perpindahan dari kemungkaran kepada ketakwaan, dari keterbelakangan menuju kemajuan, dari yang mudarat kepada yang manfaat, dan juga dari peradaban jahiliyah ke peradaban yang bermartabat", kata Ustadz H. Zulfikar Nikmat.#DISKOMINFOTIK