Yuk, Ikuti Edukasi Literasi Digital Bersama JaWAra Internet Sehat dari Kabupaten Bengkalis

icon   Pada 10 September 2021 Bagikan ke :

BENGKALIS – Salah satu pemuda terbaik Kabupaten Bengkalis yang juga anggota komunitas JaWAara Internet Sehat Indonsia, Agus Andira, Senin, 13 September 2021, akan menaja kegiatan “Edukasi Literasi Digital” secara daring.

Adapun konsep dan tema kegiatan Assistancing and StrengtheningDigital Literacy Education“ dengan menghadirkan “5.0 Urgensi Edukasi dan Literasi Digital“ ini, kata Andi, dibangun dengan model semi workshop.

Selain Andi, begitu dia akrab disapa mengatakan, kegiatan yang akan dilakukan semi workshop ini, diantaranya akan menghadirkan Guntoro (Founder RMF & TBM Kabupaten Bengkalis) dan Indriyatno Banyumurti (Program Manager ICT Watch Indonesia).

Masih menurut Andi, kegiatan yang ditaja bekerja sama dan kolaborasi bersama Dinas Komunikasi, Informatika dan Statisitk Kabupaten Bengkalis ini merupakan salah satu langkah konkrit dan nyata dalam menjalankan dedikasi dan edukasi literasi digital. Khususnya bagi masyarakat di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini.

“Harapan kita semoga program ini menembus ke seluruh lapisan masyarakat khususnya Kabupaten Bengkalis sebagai upaya mewujudkan masyarakat yang cerdas literasi dan cakap digital serta Indonesia Makin Cakap Digital”, katanya.

Masih menurut Andi, siapa pun dan utamanya masyarakat di Kabupaten Bengkalis boleh ikut kegiatan ini. Baik itu guru, dosen, pelajar, mahasiwa, pegawai instansi pemerintahan, pemuda, komunitas, karyawan, freelancer, dan wirausaha.

“Siapa saja boleh ikut. Tak ada pembatasan. Mari kita luangkan waktu untuk hadir dan berpartisipasi serta berperan aktif untuk Indonesia Makin Cakap Digital dan menjadi individu Cerdas Literasi dan Cakap Digital”, ajaknya.

Sambungnya, bagi yang mau ikut ambil bagian di kegiatan yang akan berlangsung dari pukul 09.00 s.d. 12.00 WIB itu, untuk pendaftaran peserta dapat di akses di linktr.ee/edisminfotik21.

“Sedangkan yang memerlukan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi WhatsApp 0895334477855, atau melalui surat elektronik di [email protected], dan instagram @decommunity_bks”, tutupnya. #DISKOMINFOTIK